Persija Jakarta, Bertekad Putus Rekor Buruk dari Madura United
PAMEKASAN, FaktualNews.co – Persija Jakarta dibayangi rekor buruk saat menjamu Madura United. Kedua tim akan saling berhadapan pada pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, (SGRP) Pamekasan, Minggu (14/10/2018).
Dari catatan tiga pertemuan terakhir, Macan Kemayoran tidak pernah menang atas Laskar Sape Kerrab. Bahkan pertemuan terakhir kedua tim di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada putaran pertama lalu, Persija harus kalah 0-2.
Pelatih Persija Stefano Cugurra Teco, menyadari bahwa tim asuhannya kurang diunggulkan kali ini. Namun, Teco menolak menyerah sebelum bertanding. Menurutnya, rekor buruk itu bisa diubah.
“Dalam beberapa tahun terakhir, kami kesulitan menang saat melawan Borneo FC, Mitra Kukar, dan Arema FC. Tapi, setiap tahun hasilnya bisa berubah. Kami bisa menang,” kata Teco.
Teco mengatakan, peluang Persija untuk mengalahkan Madura United selalu ada. Apalagi kondisi kedua tim juga sudah jauh berbeda dengan adanya tambahan beberapa pemain baru.
“Kerja keras untuk menang pertama di kandang Madura. Kami harus belajar dari kesalahan dan kekurangan di setiap pertandingannya,”tandasnya.