Peristiwa

Simpan Sabu di Saku Celana, Warga Sidoarjo Diringkus Polisi

SIDOARJO, FaktualNews.co – Hendra Arianto (18), warga Lebo RT 03, RW 01, Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo, dibekuk oleh Satuan Reserse Narkoba Polresta Sidoarjo. Pasalnya, kedapatan menyimpan sabu di saku celananya.

Kasatresnarkoba Polresta Sidoarjo, Kompol Sugeng Purwanto mengatakan, pelaku berhasil diamankan setelah mendapat informasi dari masyarakat atas keberadaan pelaku. “Pelaku kami amankan saat berada di rumahnya,” kata Kompol Sugeng Purwanto, Rabu (17/10/2018).

selain berhasil meringus tersangka, petugas berhasil menyita barang bukti, berupa dua poket sabu yang disimpan di dalam dompet yang berada di saku celana sebelah kiri depan. “Pelaku bersama barang buktinya langsung kami gelandang ke Mapolresta Sidoarjo,” terangnya.

Kepada petugas, pelaku mengaku mendapatkan barang haram tersebut dari seseorang bernama Tejo dengan harga Rp 1,2 juta per poket. “Pelaku ini sudah dua kali memesan kepada Tejo melalui pesan WhatsApp. Setelah memesan, pelaku mentrasfer uangnya,” katanya.

Untuk mendapatkan barang haram tersebut, pelaku tidak mendatangi saudara Tejo. Namun, pelaku harus mengambil sendiri di suatu tempat yang sudah ditetapkan oleh Tejo. “Pelaku ngambil sendiri barang tersebut di suatu tempat atau diranjau,” terangnya.

Kompol Sugeng menambahkan, setelah mendapat sabu, pelaku kemudian membaginya lagi menjadi sebanyak 5 paket hemat (pahe). Setiap pahenya, oleh pelaku dijual seharga Rp 200 ribu. ” sebanyak tiga pahe dijual kepada temannya dan dua pahe disimpan yang kini menjadi barang bukti,”pungkasnya.