JAKARTA, FaktualNews.co – Temuan adanya lubang bekas peluru di gedung DPR RI tepatnya di ruang Fraksi Demokrat dan PAN bukan merupakan penembakan baru.
Setelah Kartika staf dari anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Vivi Sumantri Jayabaya, menyatakan sudah mengetahui adanya ketidakberesan di ruangannya pada Selasa, 16 Juli 2018. Namun, ia baru melaporkan ke bagian pengamanan DPR/MPR pada hari ini, Rabu (17/10/2018) karena kesibukan adanya rapat.
“Baru kelihatan kemarin. Sebenarnya Bu Vivi karena mau rapat ke ruangan dulu, saya kasih tahu. Sebelum Bu Vivi rapat biasa saya cek ruangan, lihat-lihat gitu, saya menemukan lubang,” kata Kartika dilansir dari okezone.com.
“Saya sempet bilang ke Bu vivi. ‘Bu kayanya ruangan kita kena tembak’. Halah jangan bikin gosiplah. Saya korek pakai pulpen saya lalu saya korek itu tembus. Tapi karena ibunya tidak meyakini itu peluru. Jadi ,saya ragu-ragu juga untuk melapor kemarin. Kemarin kebetulan rapat Banggar (Badan Anggaran) sampai sore. Jadi mikirin rapat doang,” imbuhnya.
Kartika memperkirakan penembakan ini sama terjadi di hari Senin. Namun, ia menyadarinya pada hari Selasa. “Hari Senin kebetulan kosong karena kita ada kegiatan di dapil (daerah pemilihan-red),” jelasnya.