SIDOARJO, FaktualNews.co – Berhentilah kebiasaan bermain handphone saat mengemudikan kendaraan di jalan raya. Karena, dalam Operasi Zebra Semeru 2018, Polresta Sidoarjo tidak segan-segan melakukan tindakan berupa tilang.
“Sasaran dalam operasi zebra semeru 2018 nanti, salah satunya adalah pengemudi yang bermain handphone di jalan raya,” ucap Kapolresta Sidoarjo, Kombespol Himawan Bayu Aji usai gelar pasukan di Mapolresta Sidoarjo, Selasa (30/10/2018).
Selain itu, sasaran dalam Operasi Zebra Semeru 2018 yang digelar mulai hari ini 30 sampai 12 November mendatang, juga memprioritaskan pelanggaran bagi pengguna jalan yang melawan arus dan pengendara motor berboncengan tiga.
“Yang kedua yaitu melawan arus dan yang ketiga yaitu pengendara motor yang berboncengan tiga. Ketiga pelanggaran itu yang akan jadi prioritas kami dalam operasi zebra semeru tahun ini,” jelas Himawan.
Himawan Bayu Aji menambahkan dengan digelarnya operasi tersebut diharapkan dapat menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas khususnya di wilayah Sidoarjo.
“Semoga dengan operasi ini, dapat menekan angka kecelakaan,” pungkasnya.