FaktualNews.co

Pelajar MTSN 3 Tambakberas Jombang Ikuti Kejuaraan Robotic Games di Slangor Malasyia

Pendidikan     Dibaca : 1128 kali Penulis:
Pelajar MTSN 3 Tambakberas Jombang Ikuti Kejuaraan Robotic Games di Slangor Malasyia
FaktualNews.co/Beny Hendro/
Tim Robotik MTSN 3 Tambakberas Jombang

JOMBANG, FaktualNews.co – Sebanyak 5 pelajar dari MTSN 3 Tambakberas Jombang, Kecamatan Jombang, Jawa Timur mengikuti Kejuaraan Robotic Games di Slangor Malasyia, Kamis (1/11/2018).

Mukhlas Ubaidillah selaku Ketua Kurikulum sekaligus pembina siswa prestasi berharap bisa mendapatkan prestasi untuk membanggakan MTsN Tambak Beras Jomabang dalam kejuaraan Robotic Games di Slangor Malasyia.

“Bangga sekaligus terharu, bukan hanya di wilayah regional saja, kita mendapat undangan langsung dari tim “My Robotic Malaysia langsung. Ini penggalaman baru, pelajaran baru semoga bisa dimanfaatkan dan dijadikan bekal dimasa yang akan datang. Jaga nama baik sekolah lebih-lebih nama baik Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambak Beras Jombang,” tegasnya.

Ini merupakan yang ke 2 kalinya Tim Robotic MTsN 3 Tambak Beras Jombang bertanding di ajang internasional. “Saya berharap nantinya para siswa akan mendapatkan hasil yang memuaskan,” tambah Mukhlas.

Sementara itu Endah Mujianti (37) salah satu orang tua wali murid dari Tegar Anugerah Gusti (15) siswa kelas 8 MTSN 3 Tambakberas Jombang merasa haru dan bangga jika putera sulungnya dapat mengikuti Kegiataan Robotic Games di Slangor Malaysia dan Studi Banding ke BMKG Provinsi Jawa Timur Surabaya.

“Jujur, sebagai orang tua saya merasa bangga. Sebelumnya Tegar juga pernah menempati posisi juara 2 Nasional pada kejuaraan Robotic yang digelar di Purwokerto pada bulan April kemarin, harapan saya semoga Tegar bisa membawa nama baik keluarga, bangsa dan negara,” kata Endah.

Informasi yang dihimpun FaktualNews.co Tim Robotic MTsN 3 Jombang menggikuti perlombaan selama 4 hari, terhitung sejak tanggal 1-4 November 2018 di Salangor Malasyia. Sebelumnya Tim Robotic MTsN Bahrul Ulum 3 Tambak Beras Jombang pernah mengikuti ajang kejuaran internasional di Thailand.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin