FaktualNews.co

Komplotan Pembobol ATM di Mojokerto Belajar dari You Tube

Kriminal     Dibaca : 1022 kali Penulis:
Komplotan Pembobol ATM di Mojokerto Belajar dari You Tube
FaktualNews.co/Amanu/
Kapolres Mojokerto didampingi Kasat Reskrim menunjukan barang bukti sisa uang diambil komplotan pembobol ATM

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Siapa yang sangka, bila komplotan para pelaku pembobolan ATM di sebuah minimarket di wilayah Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, itu mahir melancarkan aksinya hanya bermodal handphone.

Ya empat orang pembobol ATM yang menggasak duit ratusan juta itu belajar secara otodidak dari video yang ada di You Tube. Bahkan, mereka pun tergolong sangat profesional, karena melancarkan aksi pembobolan hanya dengan waktu 2 jam.

Bahkan, komplotan para pelaku yang terdiri dari Ratno (38) warga Desa Krisik, Gandusari, Blitar, Irfan Feri Nugroho (39) dan Andik Pranoto (35), keduanya warga Rusun Penjaringansari, Rungkut, Surabaya, serta Yudianto (36), warga Rungkut, Surabaya yang kini masih buron, bisa dengan mudah melakukan aksi kejahatan itu.

Irfan Feri Nugroho, salah seorang pelaku mengaku, selain bekerja sebagai tukang las di Surabaya, sebelum melakukan aksinya dirinya sempat belajar cara membobol mesin ATM dengan cepat melalui You Tube.

Usai melakukan survei lokasi, dan sudah siap mulai dari peralatan las, tabung oksigen ukuran 1 kubik, tabung elpiji kemasan 3 Kg, blender dan cat semprot, sehingga saat melancarkan aksinya dirinya dengan mudah untuk membobol mesin ATM.

“Hanya membutuhkan waktu dua jam untuk melakukan aksi ini, satu jam proses pengelasan, satu jam lagi proses pengecatan CCTV juga sampai berhasil melarikan diri,” tutur Fery.

Sementara itu, Kapolres Mojokerto AKBP Leonardus Simartama menambahkan, komplotan pembobol ATM yang berhasil di tembak petugas di Surabaya tergolong Komplotan cukup profesional, sebab mereka hanya membutuhkan waktu satu jam untuk melakukan aksinya. Padahal, Mesin ATM memiliki lapisan baja yang cukup kuat, tapi komplotan ini mampu membobol dengan mudah.

“Mangka itu para pelaku hanya membutuhkan waktu 1 jam untuk menjebol mesin ATM dan berhasil membawa kabur uang 673,7 juta dengan mulus,” paparnya.

Meski demikian, berkat kecerdikan anggota, dari empat pelaku yang saat itu buron, akhirnya berhasil di amankan. Petugas terpaksa melumpuhkan ketiganya dengan timah panas lantaran melawan saat ditangkap. Sementara satu tersangka yang merupakan otak dari aksi pembobolan ini, hingga saat ini masih dalam pengejaran petugas.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin
Tags