FaktualNews.co

KPU Sidoarjo Terima Distribusi Kotak Suara Pemilu 2019

Politik     Dibaca : 1236 kali Penulis:
KPU Sidoarjo Terima Distribusi Kotak Suara Pemilu 2019
FaktualNews.co/Alfan Imroni/
Distribusi kotak suara pemilu 2019 di KPU Sidoarjo

SIDOARJO, FaktualNews.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, menerima kotak suara berbahan kardus yang dikirim langsung dari KPU RI yang akan digunakan pada gelaran Pemilu 2019 nanti, Rabu (7/11/2018)

“Sejak dua hari ini pengiriman kotak suara berbahan kardus dari KPU RI kami terima dan langsung kami simpan di gudang Logistik KPU Kabupaten Sidoarjo,” kata Iskak, Komisioner Divisi SDM dan Parmas KPU Sidoarjo.

Kebutuhan kotak suara Pemilu 2019 di Kabupaten Sidoarjo mencapai 28.092 kotak suara. “Untuk KPU Kabupaten Sidoarjo kebutuhan bilik pencoblosan sebanyak 22.300 bilik. Namun bilik lama yang terbuat dari aluminium masih ada sekitar 5.000 buah, sehingga kebutuhan bilik dari kardus hanya sekitar 17.000 bilik,” paparnya.

Tidak hanya kotak suara, Iskak menambahkan jika KPU Pusat juga akan mengirim bilik suara atau bilik pencoblosan yang sama dari bahan kardus ke KPU Kabupaten Sidoarjo. “Pengiriman sejak dua hari yang lalu,” terangnya.

Sementara itu Ketua KPU Sidoarjo Zainal Abidin mengatakan, jika Kabupaten Sidoarjo sudah menerima 13.000 kotak suara dari 28.093 kotak suara yang dibutuhkan KPU Sidoarjo.

“Sejak dua hari lalu KPU RI sudah mengirim 13.000 kotak suara dengan diangkut truk yang langsung kami simpan di gudang logistik dan langsung kami lakukan pengecekan untuk memastikan kotak suara dikirim dalam kondisi baik, jadi kurang 15.093 kotak suara,” katanya.

Zainal menambahkan jika kotak-kotak suara tersebut akan didistribusikan ke 5.579 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Setiap TPS akan mendapatkan lima kotak suara. Yakni untuk surat suara DPRD Sidoarjo, DPRD Jatim, DPR RI, DPD, dan surat suara presiden dan wakil presiden.

“Meski Pemilu tahun 2019 nanti terlihat agak ribet karena gelaran Pemilu bersamaan legislatif dan Pilpres dibandingkan pemilu sebelumnya. Tapi KPU Sidoarjo optimis seluruh gelaran tahapan Pemilu 2019 akan berjalan dengan baik dan lancar,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin