FaktualNews.co

Kronologi Kebakaran SPBU di Jember Versi Polisi

Peristiwa     Dibaca : 948 kali Penulis:
Kronologi Kebakaran SPBU di Jember Versi Polisi
FaktualNews.co/Muhammad Hatta/

JEMBER, FaktualNews.co – Kebakaran yang terjadi di SPBU Jalan Brawijaya, Kelurahan Jubung, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa malam (6/11/2018), disebabkan karena korsleting listrik Dispenser SPBU yang ditabrak Bus Jember Indah. Karena Bus melaju cukup kencang di dalam area SPBU, saat hendak mengisi bahan bakar di tempat itu.

Sehingga Kendaraan besar berplat P 7104 UQ jurusan Surabaya–Jember itu hangus terbakar, dan menyebabkan satu orang korban, yakni sopir dari bus nahas itu. Informasi tersebut disampaikan langsung Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo, saat di Mapolres Jember.

“Penyebab kebakaran dari olah TKP dan persesuaian dengan saksi-saksi, adalah korsleting listrik akibat Dispenser SPBU yang tertabrak Bus Jember Indah,” ujar Kusworo saat dikonfirmasi media, Rabu (7/11/2018).

Karena pada saat itu, lanjut Kusworo, sopir bus melaju cukup kencang saat berada di dalam area SPBU, bermaksud untuk mengisi bahan bakar solar. “Sehingga menabrak, terjadi korsleting listrik, kemudian menimbulkan percikan api, dan kemudian api cepat membesar. Sopir yang berada di belakang kemudi tidak berhasil menyelamatkan diri,” sambungnya. Sehingga terpanggang di dalam bus.

Identitas sopir bernama Iswanto (35) warga Desa Patemon, Kecamatan Pakusari, Kabupaten Jember. “Pihak keluarga sudah dihubungi, dan di rumah sakit sudah dilakukan visum. Hari ini, langsung dibawa keluarga,” katanya. Selanjutnya dimakamkan.

Akibat SBPU Jember rusak berat, sejumlah karyawan stasiun pengisian bahan bakar itu memilih berdiam diri dan hanya menunggu tanpa melakukan kegiatan apapun. Sementara SPBU terbakar ini menjadi tontonan penggguna jalan yang melintas. Untuk proses penyelidikan, TKP di police line.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin