Peristiwa

Tim Labfor Polda Jatim Selidiki Kebakaran SPBU Jember

JEMBER, FaktualNews.co – Sebagai tindak lanjut untuk mengetahui secara pasti penyebab kebakaran SPBU di Jalan Brawijaya, Kelurahan Jubung, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa malam (6/11/2018). Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jatim datang hari ini.

“Insyaallah hari ini berangkat. Tim Labfor datang untuk melakukan olah TKP,” ujar Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo saat di Mapolres Jember, Rabu (7/11/2018).

Nantinya setelah dilakukan oleh TKP, selanjutnya, police line akan dilepas dan akan dikembalikan kepada pihak pengelola SPBU.

“Untuk olah TKP sementara dan persesuaian saksi 3 orang pengurus SPBU, yang kami mintai keterangan dan mengetahui peristiwa tersebut. Penyebab kebakaran, korsleting listrik akibat Dispenser SPBU yang tertabrak Bus,” jelasnya.

Kemudian keterangan dari kondektur, yang saat itu sudah berada di luar karena akan mengisi bahan bakar, kata Kusworo, disampaikan bahwa bus saat itu bermaksud untuk mengisi BBM sebelum pulang ke garasi.

“Armada (bus) sudah melakukan kegiatan, akan menuju garasi untuk pulang. Namun bermaksud mengisi bensin terlebih dahulu. Saat isi bahan bakar itu, terjadi insiden itu,” terangnya.