SURABAYA, FaktualNews.co – Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk bisa lolos ke putaran Semifinal Piala AFF 2018. Kendati saat Skuad Garuda berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup B, usai dipencundangi Thailand dengan skor 4-2.
Hingga saat ini, Timnas Indonesia hanya mendapatkan tiga poin, meski sudah melalui tiga pertandingan di Grup B Piala AFF 2018. Anak asuhan pelatih Bima Sakti ini terpaut tiga angka dari Thailand dan Filipina yang menempati posisi satu dan dua. Kendati keduanya baru melakoni 2 pertandingan.
Namun demikian, bukan berarti peluang Indonesia untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2018 sudah tertutup. Evan Dimas dan kawan-kawan masih memiliki peluang lolos, meski peluangnya sangat kecil. Syaratnya, Timnas Indonesia harus menang dari Filipina dalam laga pamungkas Grup B Piala AFF 2018 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu 25 November 2018 malam WIB.
Akan tetapi, kemenangan atas Filipina takkan berarti jika di laga sebelumnya, The Azkals mencuri poin atas Thailand. Sekadar informasi pada Rabu 21 November 2018 malam WIB, Filipina menjamu Thailand di Stadion Panaad, Bacolod. Karena itu, Indonesia wajib berharap Filipina tumbang dari Thailand.
Tidak hanya dua hasil di atas yang menentukan nasib Indonesia di turnamen dua tahunan tersebut. Indonesia juga wajib berharap kepada hasil yang didapat Singapura. Pada Rabu 21 November 2018, Singapura akan menjamu Timor Leste di Stadion Nasional.
Untuk menjaga asa lolos ke semifinal, Indonesia wajib mengharapkan Singapura hanya menang tipis (1-0) atas Timor Leste, atau bahkan hasil yang lebih buruk didapat The Lions –julukan Singapura, semisal imbang atau kalah. Tidak sampai di situ, Singapura juga diharapkan kalah dari Thailand pada laga pamungkas yang dilangsungkan di Stadion Rajamangala, Minggu 25 November 2018.
Jika skor akhir pertandingan seperti ini (Indonesia 1-0 Filipina, Filipina 0-1 Thailand, Singapura 1-0 Timor Leste dan Thailand 1-0 Singapura), Indonesia akan keluar sebagai runner-up grup, meski memiliki poin yang sama dengan Filipina dan Singapura. Sebenarnya, baik Indonesia, Filipina dan Singapura sama-sama memiliki selisih gol 0, namun Alberto Goncalves dan kawan-kawan sanggup mencetak gol lebih banyak.
Indonesia mencetak enam gol, Filipina empat dan Singapura dua. Pada akhirnya, Thailand akan memuncaki klasemen dengan koleksi 12 angka, disusul Indonesia (6), Filipina (6) dan Singapura (6).