Peristiwa

Polresta Mojokerto Serahkan Bantuan Untuk Korban Puting Beliung

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Polres Mojokerto Kota menyalurkan bantuan untuk masyarakat terdampak bencana puting beliung di dua Desa wilayah Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.

Selain menyerahkan bantuan, anggota Polres Mojokerto Kota juga dikerahkan untuk melakukan perbaikan rumah yang rusak terkena angin puting beliung.

Kapolresta Mojokerto, AKBP Sigit Dany Setiyono, mengatakan ada sekitar 100 personel dikerahkan bersama TNI, relawan dan BPBD Kabupaten Mojokerto diterjunkan untuk membantu melakukan evakuasi ratusan rumah yang masih porak poranda kibat di terjang angin puting beliung pada kemarin sore.

“Bantuan yang kami serahkan semen, genteng, asbes dan lainya yang di butuhkan saat ini. Semoga itu bisa meringankn warga,” ungkap Kapolres, Selasa (20/11/2018).

Kapolres meminta, agar warga selalu waspada dengan adanya bencana banjir hingga angin puting beliung yang sewaktu waktu terjadi.

Selain itu, pihaknya mendorong adanya ketanggap segeraan kepada pihak pemerintah. “Apapun yang terjadi upaya untuk meminimlisir dan mitigasi kita sudah ada,” pugkas Sigit.