FaktualNews.co

Forum Lalu Lintas Kabupaten Mojokerto Godok Jalur Alternatif Cangar

Peristiwa     Dibaca : 896 kali Penulis:
Forum Lalu Lintas Kabupaten Mojokerto Godok Jalur Alternatif Cangar
FaktualNews.co/Amanullah/
Jalur Cangar, Pacet, Kabupaten Mojokerto.

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Kecelakaan lalu lintas yang kerap terjadi di jalur Cangar, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto yang hampir terjadi setiap pekan, terus menjadi perhatian serius Pemerintah Daerah setempat.

Kali ini, Forum lalu lintas Kabupaten Mojokerto yang terdiri dari Satlantas, Dishub, Dinas PU dan Pemerintah Daerah, sedang mengkaji jalur tembusan yang cukup landai (jalur alternatif) untuk mengurangi angka kecelakaan yang rata-rata didominasi rem blong di jalur Cangar tersebut.

Kasatlantas Polres Mojokerto, AKP Boby Zulfikar, mengatakan ada beberapa solusi yang nantinya akan kita tawarkan di antaranya dari Satlantas Polres Mojokerto bersama Forum lalulintas akan mengkaji adanya jalur alternatif lain, dari persimpangan AMD menuju Gotean, yang selama ini menjadi titik terjadinya kecelakaan.

Diketahui jalur alternatif penghubung Kabupaten Mojokerto dengan Kota Batu, Kabupaten Malang didominasi turunan dan tanjakan tajam sehingga membuat banyak kendaraan mengalami rem blong.

Ditambah sebagian besar pengguna jalan yang memilih jalur tersebut kurang memahami kondisi medan.

“Saat ini dari Forum Lalu Lintas masih menggodok lokasi jalur alternatif dan survei di jalur Cangar,” jelasnya, Kamis (22/11/2018).

“Nantinya akan ada pembelahan jalur yang lebih landai sehingga di anggap bisa mengurangi angka kecelakaan di jalur Cangar.”

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul