FaktualNews.co – Peringatan Hari Guru Nasional, diperingati setiap tanggal 25 November bersamaan dengan hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Hari Guru Nasional bukanlah hari libur resmi dan tak dirayakan dalam bentuk upacara. Kendati demikian peringatan hari guru jadi momen yang nggak boleh dilewatkan bagi sebagian orang. Karena guru memiliki jasa besar dalam bidang pendidikan dan pembentukan karakter.
Guru di Indonesia biasa disebut dengan pahlawan tanpa tanda jasa. Menjadi guru merupakan sebuah profesi yang mulia. Banyak orang yang mengabdikan dirinya menjadi seorang guru atau pengajar untuk mendidik dan mencerdaskan generasi bangsa.
Berbicara tentang profesi guru, ternyata sederet selebritis papan atas Indonesia ada yang pernah berprofesi sebagai guru. Padahal mereka sudah terkenal dan juga bergelimang harta.
Namun siapa sangka, berbekal dengan pendidikan yang cukup serta kepiawaian dalam berbicara, sederet selebriti ini pernah menjadi guru. Mereka pernah menjadi guru atau pengajar.
Berikut deretan selebriti yang pernah menjadi guru seperti dilansir dari Brillio.net.
1. Happy Salma
Sebelum terjun ke dunia hiburan, Happy Salma pernah menjadi guru di sebuah taman kanak-kanak (TK).
2. Anji
Pelantun lagu Dia ini dulu mengambil jurusan Sastra China saat kuliah, untuk mentransformasikan ilmu tersebut Anji pernah menjadi guru bahasa China di beberapa sekolah.
3. Susan Bachtiar
Sampai saat ini artis multitalenta ini masih mengajar pelajaran Bahasa Inggris di sebuah taman kanal-kanak (TK) di Menteng, Jakarta Pusat.
4. Lukman Sardi
Pada era 2000-an awal, aktor kawakan ini pernah menjadi guru di sebuah sekolah Playgroup. Hal tersebut dilakukan karena ia menyukai anak-anak.
5. Dodit Mulyanto
Komika yang sangat digandrungi masyarakat ini merupakan lulusan dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Jurusan Geografi. Dodit juga berprofesi sebagai guru di SMP Santa Clara Surabaya.
6. Dik Doank
Presenter yang mempunyai nama asli Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denada Kusuma ini mendirikan sekolah Kandang Jurank Doank di wilayah Tangerang. Dik Doank juga ikut mengajar musik, tari dan lukis di sekolah tersebut.
7. Isyana Sarasvati
Peraih cumlaude dari sekolah musik Nanyang Academy of Fine Arts Singapura ini juga pernah menjadi guru musik di Singapura. Murid Isyana saat di Singapura terdiri 10 orang dari berbagai usia.
8. Reza Rahadian
Siapa yang tak kenal Reza Rahadian? Aktor yang banyak berperan dalam film biopik ini dipercaya menjadi salah satu dosen Jurusan Vokasi Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia.
9. Ellen eks Cherrybelle
Penyanyi yang mempunyai nama lengkap Ellen Nita Vindriana ini ternyata memiliki profesi lain selain berkaris di dunia hiburan. Ia menjadi dosen di Politeknik Negeri Malang di bidang Menejemen Akuntansi.
10. Herfiza Novianti
Setelah menyelesaikan studi S2 di Institut Pertanian Bogor, Herfiza kini menjadi dosen di Universitas Prof Dr Moestopo, Jakarta. Ia juga pernah berkuliah di tempat mengajarnya sekarang.