FaktualNews.co

Spesifikasi BMW R 1200 GS Adventure, Moge yang Baru Diterima Polda Jatim

Peristiwa     Dibaca : 3404 kali Penulis:
Spesifikasi BMW R 1200 GS Adventure, Moge yang Baru Diterima Polda Jatim
FaktualNews.co/Mokhamad Dofir/
Anggota Polantas Polda Jatim, mengendarai BMW R 1200 Adventure.

SURABAYA, FaktualNews.co – Polda Jawa Timur baru saja menerima 29 unit motor BMW R 1200 GS Adventure dariMabes Polri. Motor gede (moge) itu akan diberikan ke setiap Polres jajaran.

Dengan adanya moge BMW R 1200 GS Adventure itu, Kapolda Jatim,  Irjen Pol Luki Hermawan berharap bisa meningkatkan pelayanan dibidang lalu lintas, terutama terkait pengawalan sehingga kinerja Polisi Lalu Lintas (Polantas) makin gesit.

Luki meminta Ditlantas Polda Jatim juga tidak asal pilih anggota Polantas yang berhak menggunakan tunggangan barunya itu.

“Saya berharap Ditlantas benar-benar melatih dulu, sehingga nanti benar-benar saat melaksanakan tugasnya sesuai SOP. Sesuai spek dari operator karena ini kendaraan mahal,” ujarnya.

Kapolda Jatim memiliki kriteria sendiri anggota yang akan mengendarai moge BMW Adventure ini. Kata Luki, tinggi badan serta kesehatan harus proporsional. Bila tidak memenuhi kriteria yang ada, sebaiknya diganti. “Jika tidak paham, tidak lulus silahkan diganti orangnya,” tuturnya.

Lantas, seperti apakah kendaraan yang disebut baru tahun ini dimiliki institusi Polri. Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim, AKBP Bambang Sukmo Wibowo kepada FaktualNews.co menjelaskan, kendaraan baru tersebut merupakan jenis kendaraan bermesin besar dua silinder berkapasitas 1170 CC.

“Ini jenis motor BMW Adventure 1200 CC, kalau kapasitasnya 1170,” kata Bambang.

Kemampuan kendaraan dengan bobot 260 kilogram tersebut bisa melintasi medan-medan tergolong berat maupun medan lurus di jalan perkotaan.

“Pada saat dibawah ke daerah lembah atau hutan itu bisa menyesuaikan karena ada mode-mode panel yang bisa disesuaikan,” lanjut mantan Kabagops Polrestabes Surabaya ini.

Tak cuma itu, kendaraan ini juga bisa dipakai untuk menanggulangi tindak kriminalitas spontan yang kerap terjadi di wilayah perkotaan. Berikut rintangan yang kemungkinan dihadapi, kata Bambang, kendaraan ini bakal mampu menghadapinya.

“Jadi jalan apapun, seburuk apapun motor ini bisa disetel dengan panel model yang ada,” tandasnya.

Total kendaraan yang baru dipesan awal tahun ini dari BMW Motorrad Indonesia tersebut ada sekitar 300 unit kendaraan. Sementara Polda Jatim mendapat jatah sekitar 28 unit.

“Baru bulan ini (motor) disebar ke jajaran, dari jajaran sementara satu unit tiap Polres,” katanya.

Polri memutuskan memilih motor asal Jerman tersebut, karena kendaraan ini dianggap paling handal dan sesuai dengan kebutuhan tugas Polantas di lapangan.

Type motor BMW R 1200 GS Adventure ini memiliki body yang lebih bongsor bila dibandingkan produk motor BMW lain yang serupa. Dengan bentuk suspensi lebih besar diklaim akan memberi kenyaman serta kestabilan ketika dikendarai.

Suspensi yang difungsikan menopang keseluruhan bobot motor ini juga mampu meredam kejut motor dengan sempurna. Salah satu teknologi yang terkenal dari BMW R 1200 GS Adventure adalah teknologi mode Riding Rain & Road yang di pasangkan pada motor ini dengan tujuan untuk setiap pengguna mampu menyesuaikan torsi atau settingan mesin dengan kondisi yang ada, baik kondisi jalanan basah, hujan, berlubang, dan lainnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul