FaktualNews.co

Usai Makan Nasi Kotak Hajatan, Puluhan Warga Nganjuk Keracunan

Peristiwa     Dibaca : 1354 kali Penulis:
Usai Makan Nasi Kotak Hajatan, Puluhan Warga Nganjuk Keracunan
FaktualNews.co/istimewa
Ilustrasi.

NGANJUK, FaktualNews.co – Sebanyak 92 warga Sumberbendo, Desa Ngetos, Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk, Jatim, harus dilarikan ke Puskesmas dan RSUD Nganjuk. Pasalnya, puluhan orang tersebut diduga keracunan setelah makan nasi kenduri dari warga setempat yang punya hajat aqiqah, Jum’at (7/12/2018) malam.

Peristiwa keracunan massal ini, awalnya warga setempat diundang Nur Rokim yang mempunyai hajat aqiqah. Ketika itulah, puluhan warga tersebut menerima nasi kotak. Setelah menyantap nasi kotak tersebut, malam harinya sejumlah warga mengeluh pusing dan muntah. Mayoritas, korban mengalami keluhan yang sama, yakni diare dan muntah-muntah.

“Umumnya mereka mengalami rasa pusing, diare dan muntah-muntah. Karena itu, selanjutnya para korban ini dilarikan ke rumah sakit dan Puskesmas, “ujar salah seorang warga Sumberbendo.

Selanjutnya, mereka yang mengalami keluhan tersebut dilarikan ke Puskesmas terdekat dan RSUD Nganjuk, untuk mendapatkan perawatan. Dari sebanyak 92 korban keracunan, mereka dirawat di tiga rumah sakit yang ada di Nganjuk, di dua Puskesmas. Senentara yang lain rawat jalan.

Hingga saat ini, belum diketahui pasti penyebab keracunan massal ini. Sebab, petugas masih memeriksa sampel makanan yang diduga menjadi penyebab keracunan massal tersebut.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin