FaktualNews.co

Bikers Asal Pasuruan Tewas Usai Jadi Korban Tabrak Lari

Peristiwa     Dibaca : 858 kali Penulis:
Bikers Asal Pasuruan Tewas Usai Jadi Korban Tabrak Lari
FaktualNews.co/Ilustrasi/
Ilustrasi

PASURUAN, FaktualNews.co – Kecelakaan yang merenggut korban jiwa kembali terjadi di wilayah hukum Polres Pasuruan. Kali ini dialami Ali (24), warga Dusun Lebaksari, Desa Karangjati, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Ia tewas setelah menjadi korban tabrak lari di ruas jalan yang menghubungkan Malang – Surabaya.

Kecelakaan di depan Puskesmas Kelurahan/Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, yang terjadi pada Senin (10/12/2018), dinihari tersebut, sempat menimbulkan perhatian pengguna jalan. Bahkan warga sekitar tak berani menolong korban yang tewas dengan luka berat di bagian kepala dan tangannya itu.

Peristiwa tersebut terjadi saat korban Ali mengendarai motor Yamaha Jupiter tanpa nopol, bahkan tak memakai helm pengaman. Dengan melaju cukup kencang dari arah selatan ke utara, sesampainya di sekitar depan Puskesmas Purwosari, motornya kesenggol bagian belakang truk tak diketahui nopolnya dari arah sama.

Karuan saja, pemuda lajang ini, motornya oleng dan terjatuh ke aspal, hingga kepalanya membentur pembatas jalan nasional itu. “Korban meninggal dan indentitas truknya belum diketahui. Yang jelas, truknya melaju dari arah yang sama. Usai menyenggol motor, truk itu terus melaju saja,” ujar Kapos Lantas Purwosari, Aiptu Suwandi.

Polisi yang datang ke lokasi, langsung mengevakuasinya ke IGD Puskesmas Purwosari. Korban saat itu alami pendarahan di hidung, telingga dan mulut. Sesampainya di IGD Puskesmas, akhirnya korban menghembuskan nafas terakhirnya, saat ditangani tim medis di Puskesmas tersebut.

Untuk penyelidikan lebih lanjut, polisi telah melakukan olah TKP, sekaligus mengamankan motor korban. Polisi juga mengumpulkan keterangan di lokasi kejadian. Sementara truk yang menimbulkan korban tewas terus diburu, karena cirinya sudah diketahui. “Dari olah TKP, korban dipihak yang menguntungkan,” urai Suwandi.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin