Keindahan Alam Air Terjun Sirah Kencong Blitar, Manjakan Mata Wisatawan
BLITAR, FaktualNews.co – Air terjun Sirah Kencong, Blitar, memiliki tebing tinggi dengan rerimbuana daun hijau yang menjalar dan indah, menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Air terjun Sirah Kencong berada di Desa Ngadirengo, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar. Aliran air Sirah Kencong ini bersumber langsung dari Gunung Kawi dengan konsep hutan alami dan di kelilingi kebun teh. Air terjun serah kencong menjadi pilihan yang tepat untuk dikunjungi saat libur Natal dan tahun baru.
Salah seorang pengunjung, Sugeng (34), mengatakan dirinya merasa penasaran dengan air terjun Sirah Kecong. “Baru pertama kesini, ternyata air terjun ini sangat indah,” kata pria asal Tulungagung ini, Sabtu (15/12/2018).
Menurutnya, keindahan air terjun Sirah Kencong tidak kalah dengan air terjun di daerah lain. “Udaranya juga sejuk, dingin kayak di Batu. Juga dikelilingi kebun teh. Tapi kalau musim hujan sayang airnya berubah keruh,” tambah Sugeng.