FaktualNews.co

Ondo Sewu Blitar, Wisata Pendakian Sajikan Pemandangan Alam

Wisata     Dibaca : 2761 kali Penulis:
Ondo Sewu Blitar, Wisata Pendakian Sajikan Pemandangan Alam
FaktualNews.co/Dwi Hariyadi/
Wisata Ondo Sewu di Blitar

BLITAR, FaktualNews.co – Wisata edukasi pendakian Ondo Sewu menyajikan pemandangan pegunungan dengan konsep kesejukan. Ondo Sewu terletak di Desa Pagergunung, Kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Walau Ondo Sewu masih dalam proses pengerjaan untuk penambahan wahana namun tempat ini tetap asik untuk di kunjungi. Saat ini Ondo Sewu sudah menyajikan spot untuk santai, selfi dengan pemandangan yang sangat indah dan sejuk.

Salah satu pengujung asal malang Rosa (20) mengatakan, baru pertama kali ini dirinya berkunjung ke wisata Ondo Sewu. Ia pun mengaku sangat senang karena saat mendaki dirinya melihat pemandangan yang sangat indah di kelilingnya.

“Jadi saya itu penasaran dengan Ondo Sewu dari medsos (Media Sosial) temanku, maka itu saya mengajak teman saya untuk berkunjung ke Ondo Sewu. Teryata Ondo Sewu sangat bagus dan menatang. Awalnya sih saya hanya naik separuh saja, ketika melihat atas ada tempat selfi dan pemandangan gunung yang sejuk dan indah saya jadi semangat untuk mendaki lagi dan akhirnya saya sampai di atas juga,” ujar gadis asal Malang itu, Sabtu (15/12/2018)

Ondo Sewu saat ini banyak menajdi jujukan para muda-mudi untuk berwisata. Kendati sistem pemasarannya hanya berdasarkan kabar dari mulut kemulut dan foto-foto yang di unggah di medsos.

“Jadi dulunya Ondo Sewu ini sebuah sumber (mata air) yang ada ikan ikannya tapi dengan banyaknya pengujung pemerintah desa kemudian membangun wahana Ondo Sewu dengan ketinggian 800 meter dari permukaan laut. Pengerjaannya dengan cara gotong-royong satu desa,” jelas Suci pemilik warung Ondo Sewu,

Sementara jika anda berkunjung ke Ondo Sewu tak perlu kuatir dengan biaya. Karena wisata Ondo Sewu belum di kenakan biaya hanya anda dikenakan biaya parkir saja.

Nah jika anda ingin berkunjung ke wisata Ondo Sewu ini, Anda tak perlu bingung karena lokasinya dekat dengan jalan lintas Malang-Blitar. Lokasi ini juga berbatasan dengan Kabupaten Malang.

Tak heran jika wisata edukasi pendakian ini sangat ramae di kunjung oleh wisata asal Malang dan sekitarnya.

Temukan saya di Google Maps! https:

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin