Peristiwa

Tenggelam di Sungai, Warga Prambon Sidoarjo Ditemukan Tak Bernyawa

SIDOARJO, FaktualNews.co – Choirul Anam (38), warga Desa Gampang RT 06 RW 02, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, korban tenggelam di sungai pintu air (DAM) Jabon, Desa Prambon, Sidoarjo berhasil ditemukan tim SAR Gabungan, Selasa (18/12/2018).

Tim SAR gabungan dari Basarnas Surabaya, BPBD Kabupaten Sidoarjo, Polsek Prambon dan dibantu warga sekitar, berhasil menemukan korban di lokasi yang tidak jauh dari titik tenggelamnya korban dalam keadaan tidak bernyawa.

“Korban berhasil ditemukan sekitar pukul 17.29 WIB dan ditemukan dengan jarak 3 meter dari lokasi tenggelamnya korban dan kedalaman sungai sekitar 4 meter di Dam tersebut,” ucap Kanit Reskrim Polsek Prambon Ipda Bambang.

Sementara itu, Novix, salah satu petugas SAR mengatakan, pencarian sendiri dilakukan sejak pagi sekitar pukul 09.00 WIB. Ada 20 orang personil yang diterjunkan dalam pencarian korban dengan menggunakan dua perahu karet.

Sekitar pukul 11.30 WIB, pihaknya sempat menemukan korban yakni tangan korban menyangkut jaring. Namun, ketika hendak diambil, korban tenggelam dan hilang. “Waktu pencarian sempat nyangkut jaring,” katanya.

Pencarian pun terus dilakukan di lokasi tersebut dengan cara manuver perahu karet dan akhirnya membuahkan hasil. Korban berhasil ditemukan pukul 17.29 WIB. “Pukul 17.29 WIB, korban berhasil ditemukan lagi,” terangnya.

Petugas pun langsung memasukkan mayat korban ke kantong jenazah kemudian di bawa ke Puskesmas Prambon. “Memang waktu proses pencarian ada beberapa kendala salah satu diantaranya yaitu arus sungai yang kencang dan arus bawah berputar-putar,” pungkasnya.