JOMBANG, FaktualNews.co – Setelah sempat dibubarkan aparat kepolisian, aksi balap liar kini kembali marak di jalanan Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
Namun, para pelaku balap liar ini tak lagi di jalur Ringroad atau Jalan Lingkar Mojoagung. Para pelaku balap liar ini kini berpindah di Jalur menuju kawasan wisata Makam Gus Dur, di Kecamatam Diwek, Kabupaten Jombang.
Informasi yang dihimpun, sejak beberapa pekan lalu, akses jalan menuju Kawasan Wisata Makam Gus Dur berubah menjadi arena balap liar. Para pelaku balap liar ini biasanya beraksi pada sore hari, pukul 15.30 WIB hingga pukul 17.30 WIB saat akhir pekan.
Memang, jalur menuju kawasan Wisata Makam Gus Dur ini agak sepi jika sore hari. Selain itu, jalur yang lebar, dimanfaatkan para remaja pelaku balap liar untuk memacu kendaraannya.
Hal itu tentunya membahayakan pengguna jalan lain. Sebab, jalur tersebut, merupakan akses menuju kawasan Wisata Makam Gus Dur. “Balap liar ini membahayakan para pengguna jalan,” tutur Aan kepada FaktualNews.co.
Ia pun berharap pihak kepolisian segera mengambil tindakan dan membubarkan ajang balap liar di Jalur Kawasan Wisata Makam Gus Dur itu. “(Harapannya) ditertibkan. Masyarakat yang lewat jadi was-was,” tukasnya.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Jombang, AKP Inggal Widya Perdana saat dikonfirmasi mengatakan sudah mengambil tindakan terkait dengan adanya arena balap liar di jalur menuju Kawasan Wisata Makam Gus Dur itu.
“Iya benar, tadi sore sudah dilakukan penindakan oleh anggota dari Polsek setempat,” kata Kasat Reskrim saat dikonfirmasi melalui aplikasi whatsapp.
Pihaknya pun akan menindak tegas terkait dengan aksi balap liar ini. Sehingga, aksi serupa tidak akan terjadi kembali di jalur Kawasan Wisata Makam Gus Dur.