FaktualNews.co

Detik-detik Banjir Bandang dan Longsor Terjang Wotanmas Jedong, Mojokerto

Peristiwa     Dibaca : 1195 kali Penulis:
Detik-detik Banjir Bandang dan Longsor Terjang Wotanmas Jedong, Mojokerto
FaktualNews.co/Amanu/
Material longsor yang menutup akses di Desa Wotanmas Jedong, Ngoro, Mojokerto

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Bencana Banjir longsor, melanda Dusun Watusar, Desa Wotanmas Jedong, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Akibat kejadian ini dua rumah rusak, satu truck tertimbun material longsor.

Samsudi Arif salah seorang warga menuturkan, kejadian ini terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Tiba-tiba terdengar suara gemuruh dari belakang rumah dan terjadi longsor.

“Di sini sebenarnya hujanya tidak sebegitu lebat, hanya kisaran setengah jam,” tuturnya.

Dikatakan Arif, bencana anjir dan tanah longsor disertai material bebatuan ini diakibatkan, hujan lebat di wilayah ataa, yakni diwilayah Kecamatan Trawas. Hingga menyebabkan lereng Gunung Penanggungan longsor.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun hanya menyebabkan dua rumah milik warga tidak para dan sebuah kandang berisikan hewan ternak hanyut. Tidak hanya itu, satu truck miliknya juga, tertimbun material longsor.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, Muhammad Zaini mengatakan, bencana in dipicu hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi sore tadi. Kendati hanya berdurasi 30 menit, namun tanah yang gembur membuat terjadinya longsor.

“Adanya retakan pasca terbakar beberapa waktu lalu, membuat tanah menjadi longsor,” jelasnya.

Pihaknya pun sudah mengambil langkah penanganan darurat pasca bencana tersebut. Malam ini juga, proses evakuasi material longsor akan dilakukan petugas gabungan dari berbagai unsur.

“Hari ini kita adakan penanganan darurat. Dinas PUPR tadi saya kontak, katanya juga sudah siap menerjunkan alat berat,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin