FaktualNews.co

Pemkab Mojokerto Data Kerugian Bencana Banjir Bandang

Birokrasi     Dibaca : 1195 kali Penulis:
Pemkab Mojokerto Data Kerugian Bencana Banjir Bandang
FaktualNews.co/Amanullah/
Sejumlah siswa menyaksikan proses pembersihan sisa banjir bandang di Mojokerto, Sabtu (19/1/2019).

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Pasca banjir bandang dan longsor yang menerjang 8 kecamatan di Kabupaten Mojokerto, Jumat, 18 Januari 2019. Pemkab setempat akan melakukan pendataan kerugian akibat bencana tersebut.

Wakil Bupati Kabupaten Mojokerto, Pungkasiadi mengatakan, sejak dua hari kemarin, BPBD melakukan upaya penanggulangan darurat banjir bandang maupun longsor.

“Itu bentuk upaya kami sementara dalam menangani banjir bandang maupun longsor yang terjadi, dan hari ini rencananya kita akan melakukan pendataan semuanya untuk mengetahui berapa jumlah kerugian dan infrastruktur,” tegas Pungkasiadi, Senin (21/1/2019).

Dikatakannya, Pemkab Mojokerto akan mengkordinasikan kepada BPBD pusat untuk tindak lanjutnya. “Tanggap darurat sudah kita lakukan kemarin, serta semua akses jalan juga sudah kita buka, dan hari ini kita kan lakukan rapat dan berupaya membenahi kerusakan yang di libatkan longsor maupun banjir bandang yang menerjang kabupaten Mojokerto,” tegasnya.

Sementara untuk bantuan, bagi masyarakat yang terdampak khusunya bagi rumah warga yang hanyut tak tersisa di wilayah Kutorejo dan lainya pemerintah akan berusaha memberikan bantuan berupa material.

“Insya Allah pemerintah akan berupaya berikan bantuan berupa material bagi warga yang kehilangan rumah, dan untuk warga yang mengalami trauma pemerintah juga bakal menerjunkan tim konseling bagi warga yang mengalami trauma akibat kejadian kemarin,” kata Pungkasiadi.

Dalam tragedi banjir bandang maupun longsor yang terjadi pada Jumat, 18 Januari 2019 menerjang 8 kecamatan di Kabupaten Mojokerto diantaranya, Kecamatan Ngoro, Kecamatan Pungging, Kecamatan Bangsal, Kecamatan Kutorejo, Kecamatan Gondang, Kecamatan Pacet, Kecamatan Trawas, dan Kecamatan Mojoanyar.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul