FaktualNews.co

Temui Suporter Deltras, Bupati Sidoarjo Saiful Ilah Sempat Emosi

Bola     Dibaca : 1454 kali Penulis:
Temui Suporter Deltras, Bupati Sidoarjo Saiful Ilah Sempat Emosi
FaktualNews.co/Nanang Ichwan/
Bupati Sidoarjo Saiful Ilah ketika memberikan jawaban soal klub Deltras kepada pendemo suporter Delta Mania, Senin (21/1/2019).

SIDOARJO, FaktualNews.co – Ratusan suporter fanatik Deltras, Delta Mania berunjuk rasa di depan Kantor Bupati Sidoarjo, Senin (21/1/2019). Mereka menuntut Pemkab setempat ikut andil mencarikan solusi dan bisa membawah Deltras Sidoarjo naik kasta ke Liga 2 kompetisi sepakbola nasional.

Ratusan Suporter Delta Mania dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sidoarjo yang membawa berbagai poster dan baliho berisi tuntutan serta berorasi itu akhirnya ditemui Bupati, Saiful Ilah.

Namun ada kejadian menarik saat Bupati Sidoarjo dua periode ini akan menemui pendemo yang mengenakan atribut suporter Delta Mania yang masih belum kondusif itu.

Aba Ipul sapaan akrab Saiful Ilah, tiba-tiba menghampiri salah satu Delta Mania yang memakai atribut warna merah dan mengenakan jaket levis warna abu-abu. Entah faktor kesal atau perkataan salah satu pendemo menyingung, tiba-tiba mantan Wabup Sidoarjo dua periode itu menghampiri salah satu pendemo tersebut dan menjulurkan tangan kanannya sembari mendorong suporter tinggi besar itu

Untungnya, kejadian tersebut sontak membuat para peserta aksi demo berusaha menenangkan temannya tersebut. Begitupun salah satu petugas Satpol PP yang mengamankan demo itu ikut menenangkan suporter yang terus berteriak dan menyanyikan nyel-nyel lagu khas dukungan ke Deltras Sidoarjo.

Bupati lalu menanyakan tujuan para suporter demo di depan Pendopo itu. “Kamu demo ada apa,” tanya Bupati. Belum sempat berkata banyak, tiba-tiba salah satu pendemo lainnya berteriak-teriak sambil melihat ke Bupati.

Sontak, Bupati naik pitam dan marah kepada salah satu pedemo sambil memanggil untuk mendekat. “Kamu sini, kamu sini,” ucapnya.

Kejadian itu akhirnya bisa kembali diredam oleh penjagaan ketat petugas kepolisian dan Satpol PP. Setelah kondusif, Bupati lalu menjelaskan sepak terjang klub Deltras dengan ratusan pendemo. Mendapat penjelasan itu, para pendemo akhirnya membubarkan diri dengan tertib.

Saiful Bahri, salah satu Pengurus Delta Mania mengaku, jika aksinya bersama ratusan suporter itu meminta Bupati sebagai Pembina Deltras untuk mengambil keputusan penting terkait club kebanggan warga Sidoarjo itu.

Menurut dia, Bupati Sidoarjo adalah pembina Deltras oleh sebab itu pihaknya meminta agar Pak Bupati mengambil sikap.

“Tujuanya agar Deltras bisa naik ke Liga dua, itu yang kami harapkan. Makanya kami datang untuk meminta agar diambil tindakan. Supaya Deltras bisa naik ke Liga dua,” ucap pria yang akrab di sapa Bakiro ini, Senin (21/1/2019).

Bakiro menilai, jika saat ini campur tangan Bupati Sidoarjo terhadap Deltras sangat penting demi majunya Deltras. Ia berharap agar Bupati mencarikan dana dan investor bagi Deltras, agar bisa menyokong kesebelasan kesayangan kami itu.

“Yang jelas kan memang uang APBD tidak bisa membiayai Deltras, jadi bantuan Bupati sangat kami tunggu,” harapnya

Sementara, Bupati Saiful Ilah mengungkapkan akan berusaha keras mencarikan investor atau sponsor untuk membantu Deltras Sidoarjo. Bupati juga menegaskan jika kesebelasan Deltras tidak akan dijual kesiapapun.

“Memang Deltras ini saya yang tanggung jawab,” ucap dia. Namun, lanjut dia, sejak beberapa saat lalu saya serahkan ke anaknya, Amir Aslichin, agar dia yang mengelolanya.

“Karena kesibukan anak saya, Deltras pun kemudian diserahkan ke anak Delta Mania sendiri namaya Wawan. Lha Wawan itu mungkin kewalahan di demo anak-anak ini akhirnya ngelepeh (kewalahan),” jelasnya.

Untuk mencarikan solusi itu, menurut Bupati, pihaknya bakal mencari dukungan dana atau sponsor untuk membantu Deltras Sidoarjo. Saiful mengaku akan menghubungi kolega atau teman teman saya untuk mau membantu membiayai atau mensponsori Deltras.

“Terpenting, jangan sampai menggunakan uang APBD atau uang Pemerintahan Pemkab Sidoarjo. Jangan sampai ingin memajukan sepakbola (Deltras red) malah timbul masalah dikemudian hari. Kan bisa repot. Lebih baik pakai uang saya sendiri yang tekor, timbang ada masalah,” pungkas dia.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul