Bola

Pelatih Madura United, Optimis Lolos 16 Besar Liga Indonesia

PAMEKASAN. FaktualNews.co – Pelatih baru Madura United, Dejan Antonic akan menunjukkan racikan perdananya pada laga perdana Madura United saat melawan Cilegon United di Babak 32 Besar Piala Indonesia, di Stadion Gelora Ratu Pamellingan (SGRP) Pamekasan. Selasa (29/01/2019).

Dejan, sapaan akrabnya mengatakan, bahwa laga perdana baginya dinilai sangat penting. Hal itu untuk memberi semangat dan motivasi terhadap anak asuhnya. Apalagi diakui oleh mantan pelatih Borneo FC itu Laskar Sape Kerrab akan tampil dihadapan suporternya dan harus menunjukan permainan terbaik dan tampil maksimal.

“Optimis bisa memulai pertandingan dengan baik. Laga perdana penting untuk memotisivasi pemain kedepan,” Kata Dejan Saat konferensi pers.

Pelatih asal Serbia itu menambahkan, dalam menata statistik saat melawan Cilegon United. Pihaknya akan menggunakan pemain yang mempunyai jiwa pekerja keras dan fokus yang tinggi. Hal itu diterapkan demi hasil yang maksimal.

“Untuk statistik laga perdana pemain yang paling siap dan paling oke pasti mempunyai kesempatan bermain,” tambah Dejan.

Bek tangguh milik Madura United Fachrudin Aryanto mengatakan sudah sangat siap memulai pertandingan perdana besok. Bahkan, pemain dengan nomer punggung 26 itu berjanji akan memberikan kesan yang terbaik untuk masyarakat pulau garam dalam laga perdananya di musim 2019.

“Semua pemain sudah siap, dan akan menunjukan yang terbaik dan kesan yang bagus untuk pertandingan yang perdana,” kata pemain timnas tersebut.

Sementara itu, pelatih Cilegon United Imam Riyadi akan memberika perlawanan terhadap tim Laskar Sape Kerrab. Meskipunya diakuinya secara level berbeda. Hanya saja semangat dan motivasi para pemain dan seluruh komponen team sudah siap.

“Kita akan tampil terbaik, meski Madura United berada di liga 1 sedangkan kami berada di liga 2. Dari komposisi pemain Madura United dihuni pemain bintang,” tandasnya.