Politik

Di Jember, Partai Solidaritas Indonsia (PSI) Dukung Anti Poligami

JEMBER, FaktualNews.co – Solidarity Tour yang dilakukan Pengurus Partai Solidaritas Indonesia (PSI)  ke Kabupaten Jember bertujuan untuk lebih mengenal dekat para calon legislatif dengan konstituen yang ada di Kabupaten Jember.

Bahkan suatu hal unik dari partai yang sangat menjunjung tinggi nilai solidaritas ini, mendukung tindakan anti poligami dengan memplesetkan akronim PSI menjadi Partai Satu Istri.

Dimana dukungan dan ketegasan itu ditunjukkan dengan penggunaan kaos bertuliskan Partai Satu Istri. Seperti yang tampak digunakan Sekjen PSI Raja Juli Antoni dan caleg lainnya yang ikut dalam kegiatan tersebut.

Juli menyampaikan, pihaknya  memang sangat getol melawan tindakan poligami, dan menolak poligami dengan alasan apapun.

“Ini merupakan penegasan PSI soal poligami. Seperti diungkap dalam pidato akhir tahun Ketua Umum Sis Grace Natalie, PSI menyatakan tidak akan mendukung praktik poligami.” kata Juli saat dikonfirmasi sejumlah media di Rumah Wasekjen PSI Danik Rahmaningtyas, Rabu (30/1/2019).

Menurut Juli, beberapa warga yang yang melihat kaos tersebut juga tampak tersenyum atau tertawa. “Dibilang Kaosnya sangar. Saya jawab karena partai kita mendukung ibu-ibu agar cintanya tunggal,” kata Juli dengan tersenyum bangga.

Perlu diketahui Solidarity Tour Jawa Timur berlangsung dari 26 Januari hingga 1 Februari 2019 mendatang. Ada sebanyak 6 kota yang dikunjungi, yaitu Lamongan, Madiun, Malang, Jember, Sidoarjo, dan Pamekasan.