FaktualNews.co

PJU di Lamongan Gunakan Tenaga Surya

Birokrasi     Dibaca : 1101 kali Penulis:
PJU di Lamongan Gunakan Tenaga Surya
FaktualNews.co/Ahmad Faisol/
Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), Dwi Soetjipto (kanan) dan Bupati Lamongan, Fadeli (tengah) meresmikan PJU tenaga surya.

LAMONGAN, FaktualNews.co – 450 unit penerangan jalan umum (PJU) tenaga surya baru dibangun di Lamongan. Ini bagian untuk mengurangi penggunaan PJU dengan sumber tenaga konvensional.

Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), Dwi Soetjipto, meresmikan penggunaanya secara simbolis di Perum Tambora Lamongan, Sabtu (9/2/2019).

“PJU tenaga surya itu bagian dari program pembangunan infrastruktur oleh pemerintah pusat. Juga untuk mengurangi penggunaan PJU dengan sumber tenaga konvensional,” tuturnya.

Soetjipto berharap, ada perluasan pemanfaatan tenaga surya untuk kegiatan lain. Terlebih untuk Lamongan yang diketahuinya sebagai daerah pertanian dengan produksi yang tinggi.

“Kami berharap ada pemanfaatan tenaga surya di bidang pertanian. Lamongan kan termasuk produksi pertaniannya tinggi,” pungkasnya.

Terpisah, Bupati Lamongan Fadeli berharap kedepan akan ada semakin banyak PJU TS yang bisa diaplikasikan. “Semoga nantinya semakin banyak PJU TS yang dibangun di Lamongan,” tuturnya singkat.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul