FaktualNews.co

Penghuni Lapas Membludak, KPU Jember Rencana Tambah TPS

Politik     Dibaca : 1247 kali Penulis:
Penghuni Lapas Membludak, KPU Jember Rencana Tambah TPS
FaktualNews.co/Hatta/
Kasubsi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan Narapida atau Tahanan (bimkemaswat) Lapas Kelas II A Jember, Bambang Heriyanto saat diwawancara.

JEMBER, FaktualNews.co – Dalam Pemilu 17 April mendatang, direncanakan ada penambahan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Jember. Jika pada Pemilihan gubernur (Pilgub) kemarin ada 2 TPS, kini bertambah menjadi 4 TPS. Pertimbangan tersebut diambil, karena banyaknya narapidana dan tahanan binaan yang ada kurang lebih 800an orang.

Terkait teknis pelaksanaan penambahan TPS tersebut menunggu pembahasan berikutnya, terlebih lagi mengenai sistem pengamanan dan lokasi TPS tambahan tersebut.

Kasubsi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan Narapida atau Tahanan (bimkemaswat)  Lapas Kelas II A Jember, Bambang Heriyanto menjelaskan, untuk rencana penambahan TPS tersebut sudah dibahas bersama KPU Jember.

“Karena kini ada sekitar 871 napi dan tahanan binaan di lapas kami, dimana jumlah itu termasuk dengan bertambahnya jumlah pemilih yang masuk daftar pemilih tambahan (DPTb),” kata Bambang, Selasa (19/2/2019).

Pertimbangan penambahan TPS tersebut, selain banyaknya jumlah calon pemilih nantinya di dalam Lapas Kelas II A Jember, kata Bambang, juga untuk pemilihan 17 April mendatang ini berbeda dengan Pilgun sebelumnya.

“Pemilu tahun ini berbeda dengan pemilihan Gubernur, sehingga dipastikan membutuhkan waktu yang lama. Oleh karena itu, perlu ada penambahan TPS untuk efisiensi waktu,” tukasnya.

Namun demikian, lanjut Bambang, pihaknya masih mempertimbangkan lokasi TPS, sistem pengamanan, ataupun jumlah petugas jaga. Pasalnya tenaga pengamanan dari lapas hanya 107 petugas.

Bambang menambahkan, jumlah DPTb di Laps juga masih bisa berubah. “Sehingga kami akan terus melakukan update data jumlah calon pemilih, dan perkembangan data terbaru ke KPU Jember,” tandasnya.

Sementaa itu saat dikonfirmasi terpisah, Ketua KPU Jember, Achmad Anis menyampaikan, terkait rencana penambahan TPS masih akan dibahas lebih lanjut. “Karena ada beberapa pertimbangan nantinya terkait lokasi dan keamanan. Sehingga akan dibahas berikutnya,” tuturnya.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin