FaktualNews.co

Pendowo Melawan, Ratusan Warga Lakardowo Mojokerto Lurug PT PRIA

Peristiwa     Dibaca : 1354 kali Penulis:
Pendowo Melawan, Ratusan Warga Lakardowo Mojokerto Lurug PT PRIA
FaktualNews.co/Fuad Amanullah/
Demo pabrik pengolahan limbah B3 PT PRIA, Rabu (20/2/2019).

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Ratusan warga Desa Lakardowo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, menggelar unjuk rasa di depan pabrik pengolahan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3), PT Putra Restu Ibu Abadi (PRIA), Rabu (20/2/2019).

Mereka menuntut pembongkaran timbunan limbah B3 PT PRIA di Desa Lakardowo.

Aksi ratusan warga Lakardowo yang mengatasnamakan Pandowo Bangkit tersebut berasal dari lima dusun yakni Dusun Kedungpalang, Sumberwuluh, Sambigembol, Lakardowo dan Selang.

Ratusan pengunjuk rasa yang didominasi emak-emak ini melakukan orasi di depan petugas kepolisian yang berjaga.

Mereka membentangkan spanduk berisi berbagai tuntutan, seperti Bongkar PT PRIA, Bebaskan Kami dari Limbah B3 dan lainya.

Beberapa massa aksi bergantian berorasi menyampaikan tuntutan. Bahkan warga sempat menolak untuk audensi bersama pihak pabrik PT PRIA.

Korlap aksi, Heru Siswoyo mengatakan, warga menuntut pembongkaran bangunan pengolahan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3) yang sudah mencemari lingkungan.

“Yang menjadi tuntutan warga kali ini yakni pembongkaran semua timbunan Limba B3 yang ada di Lakardowo, sesuai dengan hasil audit KLHK kementrian Lingkungan Hidup dan kehutanan,” ujarnya, Rabu (20/2/2019).

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul