FaktualNews.co

Baguss Bersatu: Jika Jokowi Kalah, Kemenangan Bagi Kelompok Radikal

Politik     Dibaca : 1142 kali Penulis:
Baguss Bersatu: Jika Jokowi Kalah, Kemenangan Bagi Kelompok Radikal
FaktualNews.co/Istimewa/
Deklarasi dukungan kiai kampung se-Jombang untuk Jokowi-Ma'ruf

JOMBANG, FaktualNews.co – Baguss Bersatu (Barisan Gus dan Santri Bersatu) mendeklarasikan dukungan kia kampung se-Jombang untuk pasangan capres-cawapres Joko Widodo dan KH Ma’ruf Amin di PG Djombang Baru, Sabtu (2/3/2019).

Mereka mematok kemenangan petahan di Jombang sebesar 75 persen pada Pilpres 17 April 2019 mendatang. Baguss Bersatu merupakan salah satu relawan Jokowi-Ma’ruf yang dipimpin Ipang Wahid, putra pengasuh Pesantren Tebuireng, KH Salahuddin Wahid atau Gus Solah.

Acara tersebut juga dihadiri pengurus TKN (Tim Kampanye Nasional) Jokowi-Ma’ruf, yakni Anwar Rachman.

Wakil Ketua TKN Baguss Bersatu, Ainurrofiq, mengungkapkan selain kiai, gus, santri dan alumni pesantren, hadir dalam deklarasi tersebut adalah para kiai kampung.

“Kiai kampung itu menjadi ujung tombak dalam memenangkan Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019,” ujarnya. Karena saat ini merupakan tantangan terberat bagi Nahdlatul Ulama (NU) melawan kelompok radikal.

Kelompok tersebut sudah berani mebid’ahkan tradisi NU. Yang sudah mensyirikkan NU. Bahkan menyebut negara sebagai taghut.

Menurut Ainurofiq, apabila Jokowi-Ma’ruf kalah dalam Pilpres, maka sangat berbahaya bagi NU. Karena itu sama saja dengan kemenangan kelompok radikal. “Makanya kami berupaya sekuat tenaga agar Jokowi-Ma’ruf menang,” tegas alumni Pesantren Tebuireng ini.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul