Peristiwa

Isu Kiamat, Sejumlah Warga Badengan Ponorogo Tinggalkan Desa

PONOROGO, FaktualNews.co – Penghuni Desa Watu Bonang, Kecamatan Badegan, Ponorogo, Jawa Timur, akhir-akhir ini memilih pindah ke Malang. Karena, mendapat doktrin bahwa kiamat pertama bakal terjadi di desa tersebut.

Ada yang ganjil dalam kejadian itu, sebelum pergi ke Malang warga Desa Watu Bonang menjual tanahnya dengan harga murah berkisar Rp 10-20 juta.

Keanehan di Desa Watu Bonang yang terkena doktrin kiamat pertama bakal terjadi di desa itu sudah ramai diperbincangkan di media sosial (medsos).

Desa Watu Bonang, berada sekitar 18 km ke barat dari pusat Kota Ponorogo, Jawa Timur.

Kepala Dusun Krajan Desa Watu Bonang, Sogi (40) melansir BeritaJatim.com, Rabu (13/3/2019), membenarkan informasi bahwa banyak warga setempat yang pergi ke Malang. Ada sedikitnya 16 KK yang pergi.

”Mereka perginya tidak bersamaan, mulainya sudah sebulan yang lalu,” tuturnya.

Menurut Sogi, tidak semua warga yang pergi ke Malang tersebut menjual rumah maupun tanah mereka. Hanya ada 3 KK menjual untuk biaya pergi ke Malang. Sogi mengatakan warga yang ke Malang itu hanya bilang hendak menuntut ilmu di salah satu pondok pesantren di daerah Desa Sukosari, Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang.

“Pas ditanya, jawabnya seperti itu. Ke Malang untuk menuntut ilmu,” pungkas Sogi.