FaktualNews.co

Banjir Rendam Dua Kecamatan di Pasuruan

Peristiwa     Dibaca : 1114 kali Penulis:
Banjir Rendam Dua Kecamatan di Pasuruan
FaktualNews.co/Abdul Aziz/
Banjir luapan sungai yang menggenangi Desa Sidogiri, Kecamata Kraton, Kabupaten Pasuruan.

 

PASURUAN, FaktualNews.co – Intensitas hujan yang cukup tinggi di wilayah selatan Kabupaten Pasuruan, yang terjadi sejak siang hingga petang Senin (18/3/2019), menimbulkan meluapnya sungai yang membelah wilayah Kecamatan Rembang dan Kraton, Kabupaten Pasuruan. Akibatnya beberapa desa di 2 kecamatan itu, terendam banjir hingga 40-50 cm.

Tentu saja, akibat meluapnya Sungai Gede tersebut, ratusan rumah dan hektaran sawah terendam banjir. Sementara di kawasan Desa Sidogiri dan Ngempit, Kecamatan Kraton, kondisi banjir hingga merendam jalanan desa. Sehingga para pengendara motor yang melewati jalan desa yang menghubungkan Desa Sidogiri hingga Desa Tambakrejo, terjebak macet.

Sementara warga yang terdampak banjir di Desa Sidogiri dan Ngempit, lebih memilih bertahan di rumahnya, karena dianggap mereka peristiwa banjir yang terjadi di saat musim hujan sudah hal biasa terjadi. “Biasanya banjir ini cepat surut dan tidak lama. Apalagi saat ini hujannya sudah mulai reda dan warga gak khawatir lagi,” tutur Sya’roni, warga Desa Ngempit, saat dihubungi.

Sedangkan, di kawasan Desa Siyar, Kecamatan Rembang, banjir sempat menggenangi beberapa dusun. Meski tak begitu parah, namun warga resah lantaran sejak beberapa bulan ini, desanya terkena imbasnya luapan sungai desa. Untuk mengatasi, petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, terjun ke lokasi untuk membantu warga korban banjir.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin