Birokrasi

Meriahnya Pembukaan PJB Pasuruan, Sedot Animo Masyarakat

PASURUAN, FaktualNews.co – Event Pasuruan Djaman Biyen (PJB) yang digelar Pemkot Pasuruan, di Gelanggang Olahraga (GOR) Untung Suropati, menyedot perhatian masyarakat Kota Pasuruan, Jumat (22/3/2019). Area pameran dan UKM jaman dulu ini, bernuansa kuno.

Tak jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, PJB kali ini tetap mengusung konsep memorabilia tempo dulu dengan gubuk dan kayu sebagai bahan dasar standnya.

Pembukaan PJB ini langsung dilakukan oleh Wakil Walikl Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo. Turut hadir Sekda Kota, Bahrul Ulum dan anggota Forkopimda Kota Pasuruan, memakai kostum jaman dulu.

Suasana tempo dulu terasa saat memasuki area PJB. Seluruh stand tampak dalam berkonsep tradisional, mulai dari kostum hingga stan bangunan-bangunan kuno sengaja dipamerkan.

“Kita tetap mengusung kearifan lokal, untuk memperkuat pembangunan di Kota Pasuruan, karena untuk pembangunan tidak bisa kita meninggalkan nilai kearifan lokal itu,” papar Wakil Wali Kota, Teno.

Bahkan event ini menyedot animo masyarakat. Terlihat ribuan pengunjung memadati area PJB. Festival PJB 2019 ini menghadirkan segala sesuatu yang berhubungan dengan tempo dulu.

Seperti kostum Djaman Biyen, dolanan tradisional, musik festival djaman biyen, serta Festival jajanan jaman biyen. Event kali ini berbeda dari tahun sebelumnya.

Event kali ini nuansa tempo dulu sangat kental. Sehingga tak sedikit warga yang datang dan banyak yang menyukai suasananya.

“Waduh suka sekali suasanya seperti jaman mbah-mbah dulu. Semuanya serba bijen. Bisa nostalgia tempo dulu, bisa nikmati jajanan tradisional juga di sini,” ujar Dewi, salah satu pengunjung PJB.