FaktualNews.co

Ini Cara Diskomino dan Statistik Kota Pasuruan Sehat Berinternet

Birokrasi     Dibaca : 830 kali Penulis:
Ini Cara Diskomino dan Statistik Kota Pasuruan Sehat Berinternet
FaktualNews.co/Abdul Aziz/
Plt Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pasuruan, Adisti Dwipayanti Raharto, saat membuka pelatihan internet sehat.

PASURUAN, FaktualNews.co – Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Pasuruan, menggelar pelatihan internet sehat bagi 50 orang ibu-ibu PKK di wilayah Kecamatan Purworejo Kota Pasuruan, bertempat di Pendopo Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Rabu (27/3/2019) siang.

Pelatihan tersebut secara resmi dibuka oleh Plt Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pasuruan, Adisti Dwipayanti Raharto, dihadiri Camat Purworejo, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Pasuruan, Ibu-Ibu PKK Kota Pasuruan beserta jajarannya, narasumber dan undangan lain.

Menurut Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Dan Komunikasi Publik, Gatot Budiono, mengatakan maksud dari kegiatan ini yakni memberikan informasi kepada masyarakat tentang internet sehat, meliputi penggunaan, identifikasi dan pencegahan dari internet dan media sosial.

“Sedangkan tujuan yang diharapkan adalah masyarakat mengetahui seluk beluk internet dan penggunaanya secara benar dan masyarakat mampu menangkal berita hoax dan penyebarannya,” terang dia, saat sambutan di sela acara.

Sementara itu, Plt Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pasuruan, Adisti Dwipayanti Raharto, mengatakan, kegiatan ini penting untuk Ibu-Ibu. “Selain bisa melek informasi teknologi (IT) juga dapat mengontrol HP putra-putri kita,” katanya.

Memanfaatkan berinternet sehat penting. Kata dia, penyalahgunaan internet dapat merusak sendi kehidupan sosial budaya. “Sebaliknya, penggunaan internet sehat secara tepat akan membawa kejayaan bangsa Indonesia melalui generasi penerus bangsa yang sehat dan cerdas,” jelasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin