BLITAR, FaktualNews.co – Acara pernikahan warga di Kelurahan Gedok, Kecamatan Sanan Wetan, Kota Blitar, Jawa Timur, Rabu (27/3/2019), mendadak menjadi kacau. Para tamu undangan berlarian menyelamatkan diri.
Itu setelah ada ular sanca sebesar paha orang dewasa masuk ke tempat pernikahan di Kota Blitar tersebut.
Salah seorang tamu undangan, Chiron mengatakan, awalnya warga tidak tau dari mana asal ular sanca kembang itu. “Sebelum masuk ke acara pernikahan, ayam sebelah itu ribut mas berlarian, ketika didatangi oleh warga tiba-tiba muncul ular sanca,” ungkapnya, Rabu (27/3/2019).
Menurut Chiron ular sanca kembang ini sering memakan hewan ternak milik warga kelurahan Gedog. “Ularnya sudah diamankan warga, ditaruh dalam kandang kawat,” katanya.