PASURUAN, FaktualNews.co – Puluhan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Klas IIB Pasuruan, serentak melakukan aksi bersih-bersih di Masjid Jami’ Al Anwar Kota Pasuruan, Jawa Timur, Rabu (27/03/2019).
Para WBP yang tinggal menjalani masa tahanan beberapa bulan lagi ini, antusias lakukan tugasnya dengan suka cita.
Mereka membersihkan karpet dan mengepel lantai Masjid yang jadi kebanggan masyarakat Kota Pasuruan. “Kegiatan ini dilakukan untuk memperingati hari bakti merah putih narapidana, dengan cara bersih-bersih rumah ibadah,” kata Kepala KPLP Lapas Pasuruan, Affan Sulistiono, pada insan pers, Rabu (27/3/2019).
Menurut Alfan, jumlah WBP yang diterjunkan, mencapai 20 orang, dengan pengawalan 30 petugas, terdiri dari 26 petugas Lapas dan 4 orang dari Rupbasan Pasuruan. Kegiatan bersih-bersih tersebut dimulai 08.30 Wib sampai 10.30 Wib tersebut. Para WBP yang dikirim ini, sudah melalui seleksi.
Affan menjelaskan, para WBP tersebut tak sembarangan dalam memilihnya yang ditugaskan pada kegiatan itu. Hal itu sesuai dengan ketentuan yang ada dan berdasar petunjuk.
“Mereka ini pilihan, ada yang telah menjalani lebih dari setengan masa tahanan, mereka sudah bekerja di Lapas dan ada yang menjelang bebas,” beber dia.
Kegiatan dilaksanakan agar para WBP bisa menjadi manusia seutuhnya dan bisa menyadari kesalahan, mampu memperbaiki diri dan tidak mengulangi tindak pidana. “Sehingga mereka dapat diterima kembali oleh masyarakat, berperan aktif di masyarakat, dan dapat hidup secara wajar,” imbuhnya.