FaktualNews.co

‘Gentayangan’ di RS Muhammadiyah Gresik, Pencuri Handphone Terekam CCTV

Peristiwa     Dibaca : 1509 kali Penulis:
‘Gentayangan’ di RS Muhammadiyah Gresik, Pencuri Handphone Terekam CCTV
FaktualNews.co/Mokhamad Dofir/
Pencuri HP di RS Muhammadiyah Gresik terekam CCTV

SURABAYA, FaktualNews.co – Masyarakat harus berhati-hati ketika mengisi daya baterai Handphone (HP) di Rumahsakit (RS) Muhammadiyah Gresik. Sebab, pencuri HP mulai bergentayangan di rumahsakit tersebut.

Baru-baru ini telah terjadi kasus pencurian HP, dengan korban Deddy Susilo (30) warga Gresik yang kesehariannya tinggal di Surabaya. Detik-detik ketika sang pencuri melakukan tindakannya tersebut, terekam kamera tersembunyi atau CCTV yang terpasang di tempat kejadian.

Dikatakan Deddy, peristiwa terjadi pada hari Jumat (29/3/2019) sekitar pukul 05.00 WIB pagi. Korban menceritakan, pada saat itu dirinya tengah menemani salah satu kerabatnya yang sedang dirawat di RS Muhamadiyah, Kabupaten Gresik usai melahirkan.

“Saya dan adik nunggu kakak saya operasi, sekitar jam 5 an (05.00 WIB) HP saya charge. Tapi adik saya masih bangun, terus nggak lama juga adik saya juga ketiduran. Bangun-bangun sekitar jam 6.20 WIB itu HP sudah tidak ada,” tutur Dedi menceritakan awal kejadian, Selasa (2/4/2019).

Begitu mengetahui HP Samsung miliknya yang baru di charge di ruang tunggu operasi RS Muhamadiyah Gresik raib, Deddy beserta sang adik kaget. Mereka berdua kemudian berusaha mencari tahu dengan menanyakan kepada keluarga pasien lain yang berada di sekitar lokasi kejadian.

“Didepan saya ada segerombolan keluarga ikut kaget. Kenapa mas, kenapa mas? HP saya hilang,” tandasnya.

Keluarga pasien lain itu pun menyarankan agar Deddy memeriksa rekaman CCTV di pos Satpam rumah sakit. Karena kebetulan di tempat itu terpasang CCTV. Benar saja, aksi pencurian yang dilakukan pelaku jelas terlihat dalam rekaman CCTV.

Dalam potongan video rekaman CCTV yang dimiliki Deddy, diperlihatkan sosok pencuri. Yakni, seorang pria berperawakan gempal mengenakan kaos oblong merah dengan bawahan celana panjang gelap mengambil HP milik korban ketika sedang di charge.

Sebelum mencuri HP tersebut, pelaku terlihat duduk di kursi tunggu Ruang Operasi RS Muhammadiyah Gresik bersama keluarga pasien yang sebagian besar para ibu-ibu. Sementara korban bersama adiknya, sudah terlihat tidur pulas di atas kursi.

Sesaat kemudian, pelaku beranjak dari tempat duduk meninggalkan lokasi kejadian hingga tak tertangkap CCTV. Namun, beberapa detik kemudian nampak kembali dan langsung menuju tempat pengisian baterai HP untuk mencuri barang incarannya.

Korban lantas melaporkan kejadian yang dialaminya ke Polsek Gresik Kota dengan nomor laporan LP/05/III/2019/JATIM/Res Gresik dengan membawa barang bukti berupa potongan rekaman CCTV. Ditafsir, kerugian yang ditanggung korban atas kasus pencurian yang dialaminya tersebut mencapai Rp2.5 juta.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin