FaktualNews.co

Semifinal Piala Presiden 2019, Persebaya Kalahkan Madura 1-0 Berkat Gol Manu Jalilov

Bola     Dibaca : 1150 kali Penulis:
Semifinal Piala Presiden 2019, Persebaya Kalahkan Madura 1-0 Berkat Gol Manu Jalilov
Persebaya Vs Madura

SURABAYA, FaktualNews.co – Persebaya berhasil menang pada leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2019 melawan Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (3/4/2019) dengan skor 1-0.

Gol Persebaya dicetak Manu Jalilov pada menit ke-64 mengkonversi umpan lambung dari Amido Balde.

Manu Jalilov yang tidak terkawal pemain Madura United dengan leluasa menyundul bola masuk ke gawang M Ridhwan pada babak kedua.

Para pemain belakang Madura United lebih terkosentrasi mengawal pergerakan Amido Balde.

Amino Balde berhasil mengirim umpan lambung dan berhasil disundul Manu Jalilov. Skor berubaha menjadi 1-0 untuk keunggulan Persebaya atas Madura United.

Babak kedua, Persebaya Surabaya lebih banyak keluar menyerang dibandingkan babak pertama.

Peliut tanda babak kedua dibunyikan, Bajul Ijo langsung menyerang pertahanan Laskar Sape Kerrab melalui sektor sayap kanan memanfaatkan kecepatan Irfan Jaya.

Namun, peluang demi peluang gagal dikonversi menjadi gol oleh pemain Persebaya.

Anak asuhan Djajang Nurjaman pun seakan tidak lelah melancarkan serangan ke gawang yang dijaga M Ridwan. Kiper Madura United ini harus berjibaku menghalau serangan pasukan Bajul Ijo.

Akan tetapi keperkasaan M Ridwan berhasil dipatahkan oleh sundulan kepala Manu Jalilov. Bola pun bersarang disisi kiri gawang Madura United.

Skor 1-0 untuk keunggulan Persebaya.

Menit akhir gelandang pengangkut air Madura United, Asep Berlian mendapatkan kartu kuning kedua. Ia pun harus keluar lapangan lebih cepat.

Dengan keunggulan jumlah pemain, Persebaya terus mengempur Madura United namun peluang dari tendangan kaki kanan M Misbah berhasil ditepis M Ridwan.

Skor akhir pertandingan leg pertama semifinal Piala Presiden 2019 1-0 untuk keunggulan Persebaya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul