FaktualNews.co

5 Begal Dibekuk, Tim Cobra Polres Lumajang Buru Otak Pelaku

Kriminal     Dibaca : 1210 kali Penulis:
5 Begal Dibekuk, Tim Cobra Polres Lumajang Buru Otak Pelaku
FaktualNews.co/Istimewa/
Tim Cobra Polres Lumajang membekuk pelaku begal.

LUMAJANG, FaktualNews.co – Kepolisian Resort Lumajang, Jawa Timur, hingga saat ini masih terus memburu, AM (50) warga Dusun Sumur Desa Sumber Wringin Kecamatan Klakah, seorang yang diduga menjadi otak sejumlah aksi begal diwilayah setempat.

AM sendiri berhasil lari dari upaya penggerebekan yang dilakukan oleh Tim Cobra, pada Jumat (12/04/19) dini hari tadi.

Kapolres Lumajang, AKBP Muhammad Arsal Sahban mengatakan, pelaku yang lari ini merupakan episentrum atau pusat dari berbagai kasus begal maupun curanmor yang ada di wilayah Lumajang. Sebab, beberapa sindikat yang diidentifikasi, diketahui bahwa semua menjual hasik kejahatannya pada AM.

“Kita tengarai si AM ini sebagai penadah juga sebagai pelaku begal. Dari dia ini mudah-mudahan bisa kita ungkap sindikat begal dan curanmor lainnya yang selama ini telah meresahkan masyarakat Lumajang,” ungkapnya, Jumat (12/4/2019).

Kapolres meyakini bisa mengungkap banyak kasus begal maupun curanmor yang terjadi di Lumajang. Sebab, beberapa sindikat pelakunya, kata dia, seluruhnya bermuara kepada AM.

“Saya yakin puluhan bahkan mungkin ratusan motor bisa kita ungkap dari dia, karena kami tengarai beberapa sindikat begal dan curanmor bermuara ke dia,” bebernya.

Sementara, dalam penggerebekan Tim Cobra Polres Lumajang berhasil menemukan empat sepeda motor yang diduga hasil kejahatan disembunyikan dihutan. Seluruh barang bukti tersebut ditemukan Polisi disembunyikan dalam semak-semak.

“Dan satu unit ada di kandang sapi ditutupi rumput. Dalam penggeledahan tidak ada motor yang disimpan didalam rumah, ini artinya pelaku sangat lihai mengantisipasi kecurigaan petugas. Tapi selihai-lihainya pelaku, hidung Tim Cobra tetap bisa mencium,” tegas arsal.

Sementara, Kasat Reskrim yang juga Katim Cobra AKP Hasran Cobra mengatakan pengungkapan ini bermula dari penangkapan empat pelaku lainnya yang kemudian dikembangkan kepada AM. Penggerebekan yang cukup menegangkan ini dilakukan selama satu hari penuh melibatkan sekitar 48 personel.

Dalam upaya itu, lima pelaku begal di berhasil di ringkus Tim Cobra Polres setempat. Empat pelaku dibekuk Polisi di Desa Sumber Wringin Kecamatan Klakah dan seorang di Desa Sumber Wringin Kecamatan Klakah.

Dalam penggerebekan ini, Polisi terpaksa melupuhkan salah satu pelaku dengan timah panas lantaran berusaha kabur saat hendak dilakukan penangkapan.

“AM masih kami upayakan untuk pengejaran, dirumahnya kami tangkap seorang pelaku yang perannya masih kami dalami,” kata tukas Hasran.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul