FaktualNews.co

Perempuan di Lamongan Ini Jadikan Daun Kemangi Camilan Kaya Manfaat

Kuliner     Dibaca : 1290 kali Penulis:
Perempuan di Lamongan Ini Jadikan Daun Kemangi Camilan Kaya Manfaat
FaktualNews.co/Ahmad Faisol/
Kemangi krispi produksi Lamongan,

LAMONGAN, FaktualNews.co – Daun kemangi yang biasanya dijadikan sebagai pendamping lalapan, akan tetapi di tangan wanita asal Sugio, Lamongan disulap menjadi camilan kaya manfaat bernama kemangi krispi.

Wiwin Ernawati, warga Dusun Biting, Desa Gondanglor, Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan, berusaha mengangkat derajat kemangi agar memiliki nilai jual yang lebih tinggi dengan menjadikannya makanan ringan yang nikmat.

“Saya pingin daun kemangi ini dijual, tapi tidak dalam bentuk lalapan. Kemudian saya cari referensi dan muncul ide untuk menjadikan kemangi krispi ini,” kata Wiwin, Minggu (14/4/2019).

Wiwin mengungkapkan, ide awal menjadikan kemangi menjadi makanan ringan ‘kemangi krispi’ muncul pada tahun 2016. Saat itu desanya menjadi peserta Lamongan Green and Clean (LGC), sehingga warga ramai-ramai menanam berbagai macam bunga dan sayuran, termasuk kemangi.

“Tanaman kemangi ada banyak sekali dan warga hanya memanfaatkannya sebagai lalapan,” kata wanita 30 tahun ini.

Proses pembuatan kemangi krispi cukup sederhana, hal pertama yang dilakukan adalah memetik daun kemangi, lalu dicuci dengan air yang mengalir, kemudian ditiriskan.

Sembari menunggu daun kemangi tiris, Wiwin menyiapkan bumbu yang terdiri dari bawang putih, kemiri, ketumbar, jahe dan berbagai macam rempah lainnya.

Bahan-bahan itu kemudian dihaluskan, kemudian campurkan dengan tepung beras dan tepung tapioka, lalu diaduk hingga rata. Setelah adonan jadi celupkan kemanginya lalu goreng.

Setelah melalui proses penggorengan, kemangi Krispi kembali ditiriskan sebelum berlanjut ke proses pengepakan. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kadar minyak, agar kemangi krispi bisa bertahan lebih lama.

“Kemangi krispi ini bisa bertahan hingga dua bulan,” ucapnya.

Selain memiliki rasa yang gurih, kemangi krispi juga memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, sebab di dalam daun kemangi segar mengandung protein, karbohidrat, antioksidan serta serat.

“Manfaat kemangi ini banyak sekali, diantaranya untuk menghilangkan jerawat, menghilangkan bau badan, menyehatkan sisten pencernaan dan lain-lain, tapi proses memasaknya harus pas, supaya kandungannya tidak banyak yang hilang,” kata Wiwin.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul