FaktualNews.co

Rekapitulasi Sementara PKB Optimis Dapat 11 Kursi di Trenggalek

Politik     Dibaca : 1378 kali Penulis:
Rekapitulasi Sementara PKB Optimis Dapat 11 Kursi di Trenggalek
FaktualNews.co/Suparni PB/
LPP, DPC PKB Kabupaten Trenggalek Murkam

TRENGGALEK, FaktualNews.co – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur mengklaim bisa kembali menguasai kursi di DPRD Trenggalek.

Hal tersebut disampaikan oleh Lembaga Pemenangan Pemilu DPC PKB dalam rekapitulasi sementara data C1 yang masuk sekitar 99 persen. Dalam penghitungannya pada Pemilu tahun 2019 PKB di Trenggalek diperkirakan akan mendapatkan 11 kursi dengan perolehan suara sekitar 92.932 dan naik dibandingkan Pemilu tahun 2014 lalu.

“Suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Trenggalek meningkat sekitar 12 persen, jika di banding tahun lalu. Sehingga diperkirakan PKB mendapatkan 11 kursi Calon Legislatif yang akan duduk di DPRD Trenggalek, dengan perolehan suara 92.932,” ungkap Murkam, ST Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu DPC PKB, Minggu (21/4/2019)

Dijelaskan Murkam, suara PKB di Trenggalek meningkat dengan sangat bagus di banding pemilu tahun 2014. Bila pada tahun 2014 lalu PKB memperoleh suara 83.863, untuk di tahun 2019 suara PKB naik menjadi 92.932.

“Perolehan suara sementara ini diambil dari form C1 dengan persentase data masuk sudah 99 persen,” jelasnya.

Menurut Murkam, dalam hal kursi pada tahun 2014 PKB mendapatkan 9 kursi di Trenggalek. Dan dalam pemilu di tahun 2019, sesuai rekapitulasi sementara mendapatkan 11 kursi.

Dengan rincian perhitungan jumlah kursi di Dapil 1 mendapatkan 3 kursi, Dapil 2 mendapat 3 kursi, Dapil 3 turun 2 kursi dan Dapil 4 memperoleh 3 kursi.

“Jika dilihat dari perolehan kursi sesuai dengan peraturan partai, pimpinan diurutkan dari jabatan yang ada di legislatif,” terangnya.

Dipastikan, lanjut Murkam, jika dilihat dari perolehan jumlah kursi DPRD, maka Samsul Anam selaku sekertaris PKB Trenggalek tentu secara normatif akan mengemban amanah kembali menjadi ketua DPRD. Kecuali, Samsul Anam menyerahkan kepada yang lain atas kehendak pribadi.

“Terimakasih kami ucapan kepada masyarakat Trenggalek yang telah memberikan partisipasi dan telah memberikan kepercayaan kepada PKB untuk mengemban amanah,” imbuhnya.

Ditambahkan Murkam, PKB sebagai partai yang di percaya masyarakat. Dengan demikian akan mempertaruhkan amanah yang diberikan oleh masyarakat dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin