FaktualNews.co

Bubuk Daun Kelor Jadi Buruan Pecinta Makanan Sehat

Kesehatan     Dibaca : 1047 kali Penulis:
Bubuk Daun Kelor Jadi Buruan Pecinta Makanan Sehat
Bubuk daun kelor. (Shutterstock)

FaktualNews.co – Bubuk matcha dan bubuk kunyit sempat jadi tren sebagai peningkat nutrisi dalam makanan, karena kandungan gizinya yang sangat tinggi.

Kini yang sedang jadi incaran bagi pecinta makanan sehat dan organik, yaitu bubuk moringa. Tak terdengar familiar? Mungkin kamu lebih mengenalnya dengan daun kelor atau bernama latin Moringa Oleifera.

Bagi masyarakat Indonesia, daun ini sejak lama digunakan sebagai obat herbal. Bahkan oleh masyarakat lokal, kerap dikaitkan sebagai penangkal kekuatan mistis yang jahat.

Rupanya di negara barat, sedang tren menggunakan bubuk moringa di segala sajian. Seperti sup, kue, oatmeal, hingga smoothies.

“Kandungan vitamin A, kalsium,zat besi, potasium, dan serat pada moringa sangat tinggi. Bukan hanya daunnya, akar, biji hingga bunganya mengandung level flavonoid yang signifikan yang merupakan zat aktif penangkal penyakit,” kata Marisa Moore, seorang pakar nutrisi.

Sederet penelitian pun dilakukan untuk menguak ‘kekuatan’ daun kelor ini. Studi 2016 dalam American Journal of Hypertension, mengungkap bahwa bubuk moringa dapat membantu menurunkan level tekanan darah dan mengurangi risiko penyakit jantung.

Sementara studi pada 2018 dalam Journal of Functional Foods mengungkap, konsumsi bubuk moringa secara teratur bisa menurunkan risiko diabetes. Tak hanya itu, dari penelitian pada 2017 dalam Journal of Molecular Sciences, diketahui kalau daun kelor ini juga bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul
Sumber
dream.co.id
Tags