MOJOKERTO, FaktualNews.co – Meski Kondisi SMKN 1 Jetis, Kabupaten Mojokerto sangat memprihatikan lantaran lima ruang kelas nyaris rubuh, namun tak menghalangi siswa-siswi di sekolah ini untuk mendulang prestasi.
Salah seorang siswanya mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional. Ia adalah Adi Setiawan, pelajar SMKN 1 Jetis Kabupaten Mojokerto. Pelajar asal Kecamatan Kemelagi, Kabupaten Mojokerto ini, berhasil menyebet juara II Internasional Weding (Pengelasan) ARC Cup Beajing, tingkat Asia-Afrika pada akhir 2018 lalu.
Adi, berhasil bersaing dengan 200 peserta delegasi dari 21 negara yang tersebar di tingkat Asia-Afrika. Bahkan, pada tahun ini 2019, SMKN 1 Jetis berencana mengirim tiga siswanya dalam kejuaraan yang sama yakni di kompetensi ARC Cup Beajing.
Kepala sekolah SMKN 1 Jetis Ladi, segudang prestasi telah diraih oleh para siswanya, termasuk alumni 2018 Muhammad Adi Setiawan. Kini Adi sudah bekerja di salah satu perusahaan besar di wilayah Tangerang berkat prestasinya di kancah Internasional.
“Adi yang kini sudah menjadi Alumni, mengharumkan nama sekolah maupun Indonesia sudah dua kali, pertama di Zhuzhou Hunan, China. Adi berhasil mendapatkan juara 2 pada kompetisi internasional bidang lomba Welding (Pengelasan). Kemudian diikutsertakan lagi pada kompetisi pengelasan alat berat di Beajing pada akhirnya Desember dan kembali mendapatkan juara,” katanya.
Sementara itu, Yudi guru Kejuruan Pengelasan di SMKN 1 Jetis menuturkan, perlombaan yang diikuti Adi Setiawan pada akhir Desember merupakan prestasi yang sangat membanggakan. Selain bersaing dengan negara lain, Adi mampu menunjukkan kemampuan mengharumkan nama sekolah dan nama Indonesia.
“Pelaksanan lomba dilakukan selama 4 hari, di sana bersaing dengan 21 negara yang di ikuti sebanyak 200 lebih peserta,” paparnya.