MOJOKERTO, FaktualNews.co – Koperasi Permata Jaya Abadi di Desa Pekukuhan, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto dibobol maling. Brangkas berisikan uang Rp77 juta, 2 sartifikat tanah hingga 6 BPKB raib dibawa kabur kawanan pencuri.
Pelaku yang yang diperkirakan lebih dari satu orang berhsil membobol koperasi Permata Jaya Abadi Mojosari dan membawa kabur brangkas berisikan uang tunai dan berkas berkas penting.
Kanitreskrim Polsek Mojosari, AKP Heru, mengatakan saat ini petugas masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi. “Kita sudah periksa lima orang,” ungkapnya.
Kejadian itu sendiri, lanjut Heru, baru diketahui oleh saksi mata sekitar pukul 07.15 Wib. Setelah salah seorang karyawan koperasi sampai di kantor tersebut sudah melihat kondisi kantor acak-acakan.
“Itukan kejadianya berada di sebuah rumah kontrakan yang dijadikan kantor koperasi, sehingga ini masih kita lakukan pengembangan. Di lokasi kejadian juga tak terdapat plakat usaha,” tutur Heru.
Dari hasil olah TKP dan juga kamera CCTV yang di pasang di kantor tersebut menunjukkan, aksi itu dilakukan lebih dari satu orang. “Diperkirakan para pelaku ini membawa kabur brangkas milik koperasi dengan mengunakan mobil. Aksi itu sendiri dilakukan saat semua karyawan sudah pulang,” tambah Heru.
Akibat aksi pencurian itu, koperasi Permata Jaya Abadi Mojosari mengalami kerugian mencapai Rp150 juta. “Di dalam brangkas tersebut ada uang tunia Rp77 juta, HP, 6 BPKB kendaraan bermotor, sertifikat tanah dan dokumen lainnya,” ungkapnya.