FaktualNews.co

Taksi Online Tertabrak KRL, Empat Orang Tewas

Nasional     Dibaca : 1552 kali Penulis:
Taksi Online Tertabrak KRL, Empat Orang Tewas
FaktualNews.co/Ilustrasi/
Ilustrasi.

FaktualNews.co – Sebuah mobil tersambar KRL jurusan Maja-Tanah Abang di perlintasan Kereta Api tanpa palang pintu yang terletak di Kampung Kandang, RT05 RW01, Jatake, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (11/5/2019). Empat orang tewas akibat kejadian itu.

Peristiwa itu terjadi sekira pukul 13.00 WIB. Dimana saat kejadian, seunit mobil merek Kia Picanto warna merah, dengan nomor polisi B 1852 NKH melaju di perlintasan tanpa palang pintu di Kilometer 38+0, Kampung Kandang.

Informasi yang dihimpun, mobil Kia tersebut merupakan mobil taksi daring yang tengah mengangkut 7 penumpang. Sejatinya, sang pengemudi bernama Darmawan Susanto (43), akan mengantar para penumpang menuju Mall ITC Serpong BSD.

Namun saat melintas di perlintasan tanpa palang di lokasi kejadian, tiba-tiba mobil nahas itu dihantam KRL yang melintas. Tak ayal, mobil langsung terseret hingga sekira 100 meter. Akibatnya, 4 penumpang meninggal dunia, sedangkan 4 lainnya mengalami luka-luka serius.

“Mobil terseret hingga sekira 100 meter, 4 penumpang meninggal dunia, dan 4 lainnya luka-luka,” kata Kasatreskrim Polres Tangsel, AKP Alexander Yurikho Hadi.

Penumpang yang meninggal dunia akibat kejadian itu adalah, Anis Amalia (25), Nadia (7), Adinda Putri Anisa (7), Patia (bayi 5 bulan). Sedangkan mereka yang luka-luka yakni, Maya (17), Veni (13), Yana (49), dan sopir taksi daring Darmawan Susanto.

Kondisi mobil nampak terlihat dalam keadaan rusak parah di hampir semua bagian. Namun hingga saat ini, belum diketahui penyebab pengemudi nekat terus melintasi jalur kereta tak berpalang itu.

“Masih kami selidiki. Perlintasannya memang tanpa palang,” tukas Alex.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin
Sumber
Okezone.com