FaktualNews.co

PLTU Indonesia Power Pasuruan Dibobol Maling

Kriminal     Dibaca : 2274 kali Penulis:
PLTU Indonesia Power Pasuruan Dibobol Maling
FaktualNews.co/Istimewa/
Lokasi dermaga PT Indonesia Power yang sempat dimasuki para pelaku pencurian.

PASURUAN, FaktualNews.co – Pembangkit listrik PLTU PT Indonesia Power yang berada di kawasan Grati, Kabupaten Pasuruan, dibobol kawanan pencuri, Selasa (14/5/2019) sekitar pukul 19.15 WIB.

Namun aksi para pelaku yang dugaan akan bawa kabur alat genset di area vital ini, sempat kepergok pihak security yang sedang patroli, hingga mereka dikejar.

Karuan saja, kawanan yang berjumlah tiga pelaku ini kalang kabut karena takut ditangkap. Meski diberi peringatan, mereka tetap berusaha kabur, satu diantaranya nekat terjun ke dermaga yang berada di luar pagar. Sedangkan lainnya berhasil melompat ke luar area pembangkit listrik untuk kawasan Jawa dan Bali ini, kabur dengan naik perahu motor yang sudah disediakannya.

Salah satu dari kawanan pencuri yang diketahui bernama Ahmad bin H Nawawi (22) asal Dusun Nangger, Desa Wates Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, yang nekat terjun ke dermaga khusus PT Indonesia Power tersebut, hingga saat ini belum ditemukan.

“Saya dapat laporan ada salah satu warga hilang di dermaga Lekok sejak Selasa malam,” ujar Kades Wates, Mulyadi, Rabu (15/5/2019).

Sementara itu, Kapolsek Lekok, AKP Teguh Taviarno membenarkan lokasi pembangkit listrik PLTU PT Indonesia Power dimasuki para kawanan pencuri. “Dari laporan awal, ada pencurian di area pembangkit listrik. Saat ini kami akan menuju ke lokasi untuk mengetahui secara jelas perkembangan kasus pencurian ini,” jelas Kapolsek, saat dihungi media ini.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul