SURABAYA, FaktualNews.co – Kelezatan bubur rasanya tak boleh dilewatkan untuk menu berbuka puasa, tanpa harus beli tapi bisa membuat sendiri di rumah.
Nikmatnya bubur buatan sendiri, memang tak tergantikan untuk sajian menu berbuka puasa.
Bagaimana cara membuat bubur untuk berbuka puasa, simak caranya.
Berikut empat resep bubur yang dapat kamu kreasikan sendiri di rumah.
Bubur ayam ini dibuat sederhana, tanpa banyak bumbu.
Namun penggunaan santan membuat rasanya jadi lebih gurih.
Bahan:
200 gram beras
2 1/2 sendok teh garam
100 ml santan instan
Bahan kaldu ayam:
1 ekor ayam kampung, potong 4 bagian
2 lembar daun salam
3 cm jahe, memarkan
2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
2.500 ml air
Pelengkap:
2 sendok makan kacang kedelai goreng
7 lembar kulit pangsit goreng potong kotak
2 sendok makan bawang goreng
3 buah cakwe, potong-potong
1 batang daun bawang, iris halus
Cara Membuat Bubur Ayam Klasik:
– Kaldu ayam, rebus ayam, daun salam, jahe, serai, dan air sampai matang. Ambil kaldunya. Tambahkan air hingga jadi 2.500 ml.
– Angkat ayam. Goreng sampai berkulit. Suwir-suwir ayam.
– Didihkan air kaldu ayam dan garam. Tambahkan beras. Masak sampai mendidih dan air berkurang. Setelah kental, bubur harus diaduk terus. Menjelang diangkat, masukkan santan instan. Aduk sampai meletup kembali.
– Sajikan bubur bersama pelengkap dan sambal kacang . Boleh juga dilengkapi kecap asin dan kecap manis.
Nah, menu Bubur Sumsum Biji Salak dapat Anda jadikan sajian berbuka puasa loh.
Bahan Sumsum:
200 gram tepung beras
1 sendok teh garam
4 lembar daun pandan
1.500 ml santan, dari 1 butir kelapa
Sirop Gula Merah:
350 gram gula merah, disisir halus
1 liter air
3 lembar daun pandan
1/4 sendok teh garam
Bahan biji salak:
300 gram ubi merah dikukus dan haluskan
75 gram tepung sagu
1/4 sendok teh garam
Cara Membuat Bubur Sumsum Biji salak:
– Sirop gula merah, rebus gula merah, air, daun pandan, dan garam sampai mendidih dan mengental. Sisihkan.
– Bubur sumsum, masak tepung beras, garam, daun pandan, dan santan sambil diaduk hingga meletup-letup.
– Campur ubi, tepung sagu, dan garam. Bentuk bulat.
– Rebus 1.000 ml air sampai mendidih. Masukkan campuran ubi. Rebus sampai terapung. Angkat dan sisihkan.
– Tuang bubur sumsum ke dalam mangkuk. Tuang biji salak dan kuahnya di atasnya.
Lagi cari menu berbuka nih? Mari coba membuat menu sehat Bubur Kacang Hijau Spesial.
Ya, tentu saja spesial karena bubur kacang hijau buatan sendiri pasti lebih menggugah selera.
Bahan bubur kacang hijau:
150 gram kacang hijau kulit rendam 1 jam
1.600 ml air
3 lembar daun pandan
1/2 sendok teh garam
125 gram gula pasir
2 sendok makan tepung sagu, larutkan dalam 2 sendok makan air, untuk mengentalkan
Bahan kuah santan:
250 ml santan dari 1 butir kelapa
1 lembar daun pandan
1/8 sendok teh garam
Bahan pelengkap:
30 gram sagu mutiara merah, rebus
4 buah nangka, potong kotak
Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Spesial:
– Rebus kacang hijau, air, dan daun pandan sampai matang dan mekar.
– Masukkan garam dan gula pasir. Masak sampai meresap. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Aduk sampai kental.
– Kuah santan, rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
– Sajikan bubur kacang hijau bersama kuah santan bersama pelengkapnya.
Banyak orang suka menyantap Bubur Manado karena isinya yang tak biasa.
Selain unik dan segar rasanya, semangkuk bubur asli masyarakat Minahasa ini pas dijadikan menu sarapan istimewa untuk keluarga.
Bahan:
200 gram labu kuning, kukus,haluskan
100 gram labu kuning, kukus, potong kotak
100 gram jagung manis, rebus,pipil
150 gram beras
2.000 ml air
1 sendok makan garam
2 ikat daun kangkung, siangi
2 ikat daun bayam, siangi
3 tangkai daun kemangi, ambil daunnya
Bahan pelengkap:
100 gram ikan cakalang, potong-potong
3 sendok makan sambal roa
3 buah lemon cui
Cara Membuat Bubur Manado:
– Rebus beras, garam, air, labu kuning kukus, sambil diaduk sampai setengah matang.
– Masukkan labu kuning kotak, ubi merah, dan jagung manis. Aduk-aduk sampai nasi matang.
– Masukkan kangkung, bayam, dan daun kemangi. Aduk rata. Sajikan bersama pelengkap.