Kesehatan

Bentuk Telinga Bisa Tunjukkan Kondisi Kesehatan

FaktualNews.co – Selain sebagai alat pendengaran, telinga juga berfungsi untuk menjaga keseimbangan tubuh dengan keberadaan organ equilibrium yang terdapat cairan di dalamnya. Apabila Anda bergerak, melalui organ tersebut akan mengirimkan sinyal ke otak untuk dapat mengenali posisi kepala dan otot yang harus menyesuaikan untuk menjaga keseimbangan tubuh.

Selain menjalankan dua fungsi itu, telinga ternyata juga bisa mengirim sinyal soal kondisi kesehatan Anda. Telinga terasa berdenging, gatal, dan mati rasa adalah beberapa tanda yang dapat ditunjukkan oleh telinga.

Dengan mengetahui tanda-tanda ini, Anda dapat mengungkap beberapa hal mengejutkan terkait kesehatan, bahkan yang tidak ada hubungannya dengan telinga. Melansir dari Brightside, berikut beberapa informasi menarik tentang telinga manusia yang akan membantu Anda memahami lebih jauh tentang diri dan kesehatan Anda.

Lipatan Telinga

Jika Anda memiliki daun teling dengan lipatan diagonal, Anda sangat mungkin memiliki penyakit arteri koroner. Lipatan ini disebut tanda Frank.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kerutan pada tanda Frank bisa menjadi tanda penyakit arteri koroner. Para peneliti berspekulasi bahwa ini mungkin disebabkan oleh kerusakan jaringan elastis di sekitar pembuluh darah kecil di telinga dan di sekitar jantung.

Perubahan Warna Telinga

Jika telinga Anda memiliki perubahan telinga menjadi berwarna sangat pucat, itu berarti tubuh Anda kekurangan vitamin dan kalsium. Selain itu, jika telinga Anda berwarna merah, ini mungkin menunjukkan bahwa Anda memiliki masalah dengan ginjal.

Telinga memerah juga biasanya disebabkan oleh sesuatu yang sederhana, seperti merasa malu. Namun, telinga merah dapat juga disebabkan oleh sesuatu yang lebih kompleks, seperti perubahan hormon, termasuk menopause. Saat menopause, Anda mungkin juga mengalami sejumlah gejala lain, termasuk yang berhubungan dengan telinga lainnya, yakni tinitus.

Jika telinga Anda berwarna merah tua, itu bisa menjadi indikasi hilangnya memori, sakit kepala konstan, dan gangguan pada otak.

Telinga Mati Rasa

Telinga mati rasa biasanya disebabkan oleh vertigo berulang, gangguan pendengaran, dan tinitus. Akan tetapi, mati rasa pada telinga juga bisa menjadi tanda bahwa diabetes Anda tidak dikelola dengan baik. Anda juga mungkin mengalami kesemutan dan mati rasa di ekstremitas Anda yang dikenal sebagai neuropati perifer.

Bentuk Telinga tak Biasa

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa kelainan struktural pada telinga atau adanya tanda-tanda kulit (pertumbuhan kulit kecil dan berdaging) pada telinga saat lahir dapat menjadi tanda masalah ginjal potensial.