Inilah Tradisi Idul Fitri Indonesia dan Arab Saudi
JAKARTA, FaktualNews.co – Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran sudah di depan mata. Umat Islam dengan suka cita menyambut tradisi Lebaran sesuai dengan budaya daerah mereka masing-masing.
Cara merayakan Lebaran tidak selalu sama di tiap daerah, tergantung budayanya. Meskipun Islam berasal dari Arab Saudi, ternyata cara merayakan Lebaran umat Islam di Indonesia jauh berbeda dengan negara asalnya.
Berikut perbedaan tradisi Lebaran antara Indonesia dan Arab Saudi.
- Tradisi Mudik
Di Indonesia, Lebaran identik dengan berkumpul dengan keluarga. Itulah kenapa, banyak yang melakukan perjalanan ke kampung halaman, atau istilah yang lebih populer adalah mudik.
Di Arab Saudi tidak tradisi mudik menjelang Lebaran. Kalaupun melakukan perjalanan atau pergi ke luar rumah, mereka akan melakukan tepat di hari pertama lebaran.
- Malam Takbiran
Di Indonesia, datangnya hari raya Idul Fitri ditandai dengan kumandang takbir dan menabuh bedug dari setelah Magrib hingga jelang salat sunnah Idul Fitri.
Di Arab, kumandang takbir dengan suara saja tanpa diiringi dengan tabuhan bedug.
- Halal Bihalal
Saat Lebaran, umat Islam di Indonesia melaksanakan tradisi halal bihalal yang biasanya dilakukan usai salat Ied. Halal bihalal adalah tradisi bersalam-salaman antar perorangan, baik kerabat maupun keluarga dan biasanya dari orang yang muda ke yang lebih tua.
Meski tradisi halal bihalal juga dilakukan di Arab Saudi, tapi orang Arab hanya melakukannya pada keluarga terdekat saja, terutama pada orang yang lebih tua. Pelaksanaannya pun hanya pada malam hari.
- Hidangan Idul Fitri
Salah satu hal yang sangat dinantikan umat Islam di Indonesia saat Lebaran adalah hidangan khas Lebaran. Mulai dari ketupat, opor ayam, sambal goreng kentang, dan lain-lain. Belum lagi aneka kue ringan yang manis dan renyah.
Di Arab Saudi, mereka umumnya menyediakan makanan yang cenderung manis atau hidangan yang hampir sama dengan yang disajikan saat berbuka puasa. aneka makanan manis tersebut adalah kurma, coklat, dan lain-lain.