Peristiwa

Malam Takbiran, Dua Motor Bertabrakan di Wonoayu, Sidoarjo

SIDOARJO, FaktualNews.co – Kecelakaan melibatkan dua kendaraan sepeda motor di malam takbiran terjadi di Jalan Raya Tanggul, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo, Selasa (4/6/2019). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

Menurut informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan itu bermula ketika sepeda motor tiger nopol W 2096 BK yang dikendarai Bangun Khoirudin (23) warga Wringinanom, Gresik melaju dari arah Sidoarjo ke Krian.

Setibanya di lokasi kejadian, Bangun Khoirudin yang berboncengan dengan Nur Safitri (20) warga Balongbendo, Sidoarjo berusaha mendahului kendaraan lain yang berada di depannya dari samping kanan.

Dalam waktu yang bersamaan, melaju kendaraan honda beat nopol L 5078 M yang dikemudikan Falen (17) warga Pagesangan Agung RT 02 RW 01, Surabaya yang berboncengan dengan Aprilia Nuraini (16), asal Tanggul, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo dari arah sebaliknya, sehingga kecelakaan tak terhindarkan.

“Kendaraan honda tiger melaju dari arah timur ke barat. Saat mendahului kendaraan lain yang berada di depannya, menabrak kendaraan yang melaju dari arah barat ke timur (berlawanan.red),” kata Kasatlantas Polresta Sidoarjo Kompol Fahrian Saleh Siregar.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Keempat korban kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Al Islam (Yapalis) Krian untuk dilakukan perawatan. Sedangkan kendaraan yang terlibat diamankan di Mapolsek Wonoayu. “Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu,” pungkasnya.