FaktualNews.co

Hanya Buka Pendaftaran Online, PPDB SMP di Jombang Murni Gunakan Sistem Zonasi

Advertorial     Dibaca : 1985 kali Penulis:
Hanya Buka Pendaftaran Online, PPDB SMP di Jombang Murni Gunakan Sistem Zonasi
FaktualNews.co/Muji Lestari/
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang, drg. Budi Nugroho.

JOMBANG, FaktualNews.co – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang, Jawa Timur, bertekat melakukan perbaikan kualitas pendidikan di wilayahnya.

Sebagai wujud tekat ini, kini Disdik Jombang, berupaya melakukan pemerataan pendidikan melalui Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP dengan sistem zonasi secara murni. Bahkan,  pendaftarannya pun hanya bisa dilakukan secara online.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang, Budi Nugroho, di kantornya, Selasa (18/6/2019).

Dikatakan, PPDB online di lingkup Dinas Pendidikan Jombang ini sebenarnya sudah bejalan dua tahun. Namun, untuk sistem zonasi murni baru dilaksanakan tahun ini.

“Kalau tahun lalu selain zonasi, kami masih gunakan nilai juga.  ini semata-mata sebagai semangat pemerataan kualitas pendidikan di Jombang. Dan tahun ini kami hanya membuka melalui jalur online, tidak secara offline agar lebih transparan, “ujarnya.

Dijelaskannya, PPDB online dengan sistem zonasi ini nantinya akan menentukan masing-masing calon peserta didik baru masuk di sekolah yang sesuai dan terdekat dengan alamat tempat tinggal mereka berdasarkan KK (Kartu Keluarga).

Sistem zonasi ini akan menggunakan tehnologi pemetaan satelit untuk mengukur jarak rumah dan sekolah yang diinginkan. Sehingga diharapkan, calon pendaftar memilih sekolah yang paling dekat dengan alamatnya sesuai dengan zonasi yang muncul di website yang ada.

“Disitu akan dilihat dengan jarak udara, jadi masyarakat akan dipandu dengan 19 zonasi yang sudah ada. Sehingga yang terdekatlah nanti yang bisa masuk di sekolah itu, “bebernya.

Sementara, PPDB online ini dibuka sejak tanggal 17 Juni 2019 kemarin dan ditutup tanggal 19 Juni, besok. Dimulai dengan pengambilan Pin di masing-masing sekolah. Setelah itu, proses pendaftaran akan dibuka mulai tanggal 24 – 27 Juni 2019 sampai pukul 15.00 WIB.

Masyarakat atau calon peserta didik baru bisa melakukan pendaftaran secara online di website PPDB online yang sudah ada.

“Senin kemarin, sudah 6.900 lebih yang tercatat mengambil PIN, “pungkas Budi Nugroho.

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin